Berpakaian Serba Hitam Menghilangkan Cemas Dan Gelisah? Ini Faktanya!

Berpakaian Serba Hitam Menghilangkan Cemas Dan Gelisah? Ini Faktanya!

Wed, 19 Jan 2022Posted by Admin

Hitam merupakan warna yang cukup umum digemari seseorang terutama dalam pemilihan pakaian hampir setiap orang memiliki warna hitam di dalam lemari mereka,karena warna hitam merupakan warna netral yang mudah dipadu padankan dengan segala warna lainnya. 

Tapi Sobat7 tau gak sih Jika dilihat dari sisi psikologis, kerap mengenakan pakaian warna hitam ternyata bisa menunjukkan penggambaran karakter dan identitas seseorang loh.Berpakaian serba hitam menggambarkan kepercayaan diri seseorang dimana ketika dihadapkan pada sebuah masalah, dia akan tetap tenang dan berusaha menyelesaikannya dengan caranya sendiri. Dia bukan tipe yang mudah panik jika ditimpa masalah.

Bahkan suasana hati seseorang pun bisa dipengaruhi oleh warna-warna yang sering ia lihat seperti dalam suasana hati sedih seseorang sering kali menghabiskan waktu mereka untuk merenung dan meratapi masalah mereka dengan cara berdiam diri dikamar dengan lampu yang dimatikan. Berada di tempat gelap meningkatkan perubahan suasana hati kita ke arah lebih negatif. Setiap warna akan memberikan kesan dan kemudian diterjemahkan secara unik oleh pikiran orang yang sedang melihatnya. 

Sama bandingan nya jika dikaitkan dengan pemilihan warna pakaian serba hitam saat sedang cemas dan gelisah. Seseorang dengan tingkat percaya diri yang tinggi akan memilih warna pakaian yang terang dan mencolok karena mereka dalam suasana hati yang berbahagia,namun dalam posisi cemas dan gelisah seseorang akan malas untuk memikirkan padu padan outfit mereka jadi mereka lebih memilih warna netral seperti hitam saja dari atas hingga bawah. Dengan pakaian gelapnya ia akan merasa lebih percaya diri dan tidak gelisah 

So,buat kalian Sobat7 jika dalam keadaan gelisah dan cemas saat ingin pergi ke lokasi interview contohnya,menggunakan pakaian serba hitam boleh kalian contoh agar mengurangi rasa cemas dan gelisah,Karena faktanya sebanyak 64% menganggap warna ini bisa menaikkan percaya diri untuk berbagai kesempatan, misalnya saat kencan atau bahkan wawancara kerja.Dengan penggunaan pakaian serba hitam Sobat7 akan merasa tampil lebih percaya diri.