Botok Tawon, Hidangan Unik Khas Banyuwangi
Mon, 02 Dec 2019Posted by AdminSobat7 berencana untuk jalan-jalan ke Banyuwangi? Kalo kamu berkunjung kesana, ada salah satu kuliner unik nih dari Banyuwangi yang wajib kamu coba! Namanya Botok Tawon. Botok Tawon merupakan hidangan yang biasa disebut dengan pepes tawon.
Eitss.. Tapi tenang Sobat7! Bahan utama pada hidangan ini tidak menggunakan tawon, melainkan sarangnya. Selain sarang madu, bahan pelengkapnya yaitu menggunakan belimbing wuluh, tomat, dan cabai.
Kali ini tim TRANS7 akan memberikan informasi bagi Sobat7 mengenai cara pembuatan Botok Tawon. Berikut langkah-langkahnya!
1. Sarang tawon atau madu dipotong dengan ukuran kecil-kecil. Biasanya sarang yang digunakan masih dalam usia muda atau yang tidak terlalu banyak memproduksi madu.
2. Haluskan bumbu yang terdiri dari cabai dan garam lalu tambahkan irisan belimbing wuluh dan tomat agar cita rasa masakannya menjadi lebih segar.
3. Aduk racikan bumbu bersama dengan potongan sarang tawon. Pastikan sudah tercampur dengan rata ya.
4. Campuran dari bahan-bahan tersebut dibungkus rapi dalam daun pisang, kemudian dikukus selama 20-30 menit. Tunggu hingga daun pisang sudah terlihat layu atau berwarna hijau pucat.
5. Sajikan hidangannya dan Botok Tawon pun siap disantap!
Cita rasa botok tawon yaitu manis dengan sentuhan bahan asam dari tomat dan bellimbing wuluh. Botok adalah makanan khas dari Jawa. Awalnya Botok dibuat dari ampas atau bungkil kelapa yang diambil sarinya. Tujuannya agar ampas dari kelapa tidak terbuang sempurna.
Informasi mengenai proses pembuatan Botok Tawon dapat kamu saksikan selengkapnya dalam tayangan Ragam Indonesia hari Selasa, 3 Desember 2019 pukul 07.00 WIB.
Jangan sampai ketinggalan!