Fenomena Halocline Dalam Al-Quran
Tue, 07 May 2019Posted by AdminTerkadang, banyak fenomena dalam kehidupan kita yang tidak dapat dipahami. Jika ditelaah kembali, seluruh fenomena yang ada di dunia ini telah tertuliskan dalam Al-Quran yang sudah diturunkan beratus-ratus tahun lalu. Bahkan, banyak ilmuwan yang akhirnya mengkorelasikan penemuan-penemuan barunya dengan ayat yang terkandung dalam Al-Quran. Al-Quran dinilai menyimpan banyak ilmu pengetahuan yang belum terkuak.
Salah satu fenomena yang baru-baru ini terjadi dan dibahas dalam Islampedia TRANS7 episode 7 Mei 2019 adalah laut yang terpisah di Bangkalan, Madura. Berita ini menjadi terkenal di dunia maya akibat rekaman video yang dilakukan dari atas Jembatan Suramadu. Warga menyebut fenomena ini sebagai air laut yang terpisah. Sebenarnya, fenomena ini telah umum terjadi di daerah Bangkalan. Perbedaannya adalah dulu air laut yang memisah ini muncul tidak jauh dari pesisir dengan kurun waktu yang lebih singkat. Fenomena ini baru akan jelas terlihat bila Sobat7 berada di ketinggian tertentu. Jika Sobat7 sejajar dengan laut, maka fenomena ini akan pudar tidak terlihat.
Menurut ilmuwan bidang oceania, air terpisah ini disebut dengan halocline. Fenomena ini terjadi akibat pertemuan arus air tawar dan air asin di laut. Hal ini menyebabkan munculnya garis pemisah akibat perbedaan kadar garam pada air.
Kadar garam yang berbeda pun kemudian mempengaruhi kadar jenis air, sehingga laut terlihat memiliki dinding pemisah tipis yang menyebabkan airnya terpisah.
Baca juga: Syukuran Program Sahur Segerr, Suku Muslim Di Tengah Gurun
Sebetulnya, fenomena ini telah ramai di belahan dunia lain. Tepatnya di Selat Gibraltar, selat pemisah antara Benua Afrika dan Eropa. Lebih spesifiknya lagi, selat ini berada di antara Maroko dan Spanyol. Di Selat Gibraltar, terdapat dua laut yang berbeda yaitu air Laut Atlantik dan Laut Tengah atau Mediterania. Keduanya memiliki karakteristik air yang berbeda, suhu, kadar garam dan kadar jenis air yang juga berbeda. Sehingga keduanya seakan bertemu namun tidak bercampur. Penjelasan akan fenomena ini sudah tertuliskan dalam Al-Quran namun baru dapat dijelaskan oleh sains di abad ke-20.
Ingin tahu informasi menarik mengenai Agama Islam? Islampedia tayang setiap hari Senin sampai Jumat pukul 13.30 WIB. Kelewatan? Sobat7 dapat menonton ulang episode ini dalam Program Islampedia atau akun Youtube TRANS7.