Happy Meal McDonald’s Stop Berbahan Plastik
Fri, 24 Sep 2021Posted by AdminPerusahaan internasional makanan cepat saji, McDonald’s menggerakan pengurangan penggunaan plastik dalam produknya. Menu cepat saji anak-anak yang dikenal dengan mainan musiman di dalamnya tidak lagi berbahan dasar plastik.
Diumumkan melalui cuitan resmi @McDonald’sCrop mengatakan bahwa pada tahun 2025, McDonald’s akan menggunakan sustainable materials atau bahan berkelanjutan yang bisa diperbaharui dan di daur ulang secara global.
McDonald's sedang berinovasi mengembangkan alternatif dari mainan yang bukan berbahan plastik. Seperti berbahan dari karton tiga dimensi atau papan permainan dengan bahan berbasis nabati.
Inggris dan Irlandia saat ini menjual mainan lunak yang berbahan kertas atau buku sebagai hadiah tambahan dari membeli menu Happy Meals di Restoran McDonald’s. Dikutip dari DW.com, McDonald's menjual lebih dari 1 miliar mainan setiap tahun.
"Transisi ke bahan yang berkelanjutan, daur ulang dan bersertifikat untuk mainan Happy Meal kami, akan mengurangi sekitar 90% penggunaan plastik berbasis bahan bakar fosil murni dibandingkan dengan acuan tahun 2018"
Di Indonesia, kontribusi McDonald’s terhadap lingkungan hidup yaitu menginisiasi gerakan #Mulaitanpasedotan sejak tahun 2018 lalu. Gerakan ini bertujuan untuk mengurangi timbunan sampah plastik dengan tidak lagi menyediakan dispenser sedotan plastik di 189 gerai McDonald’s di seluruh Indonesia secara serentak.