Inovasi Negara Dalam Mengatasi Bencana
Fri, 25 Oct 2019Posted by AdminSeiring berkembangnya waktu, semakin banyak inovasi yang dibuat oleh negara-negara dunia untuk mengatasi berbagai permasalahan di negaranya. Seperti contohnya bencana banjir dan sampah yang berlebihan. Berikut adalah beberapa inovasi dari negara-negara dalam mensiasati masalah-masalah tersebut.
Puntung Rokok Dalam Pembuatan Jalan Raya
Seorang peneliti asal Melbourne, Australia, mengajukan sebuah ide brilian kepada pemerintah untuk memasukan puntung rokok sebagai bagian dalam campuran konstruksi jalan. Hal ini dilakukan karena ternyata puntung rokok dapat mengurangi konduksi panas. Selain itu, mencampur puntung rokok dengan materi konstruksi jalan juga dapat mengurangi pencemaran bahan kimia beracun.
Dinding Anti Banjir di Austria
Negara mana yang tak pernah kewalahan saat banjir mulai melanda?
Semua negara tentunya akan mencari segala solusi untuk menanggulanginya.
Salah satunya Austria telah memiliki jawabannya, yaitu dengan membangun sebuah dinding tebal untuk menghalau banjir. Hal ini bermula akibat sungai di salah satu kota Austria yang selalu meluap dan mengundang banjir, bila hujan deras tiba setiap tahunnya.
Bekerja sama dengan sebuah perusahaan yang berbasis di Inggris, pemerintah kota setempat akhirnya mendirikan sebuah dinding canggih yang dapat dibongkar pasang dan disesuaikan dengan kebutuhan penduduk. Dinding ini memiliki sistem yang terdiri dari dua bagian utama, yaitu dibangun secara permanen dengan fondasi yang kuat dan bisa dibongkar pasang. Selain itu sistem penahan banjir diukur sesuai dengan dinding bawah tanah, sehingga air yang meresap tidak tembus.
Wah, sepertinya Indonesia juga perlu membuatnya ya Sobat7!