Kekayaan Kupang, Nusa Tenggara Timur
Tue, 26 Feb 2019Posted by AdminSobat7 belum pernah ke Kupang, Nusa Tenggara Timur? Jika belum, di Bocah Petualang episode 26 Februari 2019 akan membawa Sobat7 menikmati kekayaan alam dan budaya di daerah satu ini. Si Bolang akan mengajarkan kita beberapa permainan yang biasa dimainkan di Kupang.
Pertama, permainan halang rintang. Permainan ini adalah peremainan estafet yang membutuhkan kerjasama tim. Rintangan pertama yang harus dilewati adalah berlari melewati anak tangga yang ditidurkan secara horizontal. Setelah pelari pertama selesai, pelari kedua melanjutkan ke rintangan berikutnya yaitu lompat ban dan berlari melewati anak tangga. Pemenangnya adalah yang terlebih dulu sampai di garis finish. Kedua, bermain estafet mengumpulkan bendera. Rintangan yang harus dilewati adalah lompat sesuai dengan bentuk yang tergambar.
Sobat7 juga akan diajak untuk mencicipi makanan khas dari Kupang, Sei Ikan Tuna. Makanan ini adalah olahan asap khas Kupang. Bumbunya adalah bawang merah, bawang putih, ketumbar, dan garam.
Pembuatannya mudah, tuna difillet kemudian di asap. Teknik ini ditujukan untuk mematangkan dan mengawetkan ikan. Ikan ini biasanya di tumis dengan ditambah tomat dan kemangi.
Makanan berikutnya adalah Kuah Asam. Sebelum memasak, Sobat7 akan diajak untuk menangkap udang di pantai dengan alat bernama serok. Yang didapat, bukan hanya udang saja, namun juga rajungan dan kerang. Rasa asam datang dari buah kusambi yang biasa tumbuh liar di kebun dan pinggir hutan Kupang. Buah satu ini kaya akan vitamin c.
Kehidupan yang masih dekat dengan alam membuat Si Bolang masih banyak menggunakan alam sebagai sumber kehidupan. Salah satunya adalah untuk obat tradisional. Pohon Faloak yang biasa tumbuh di sekitar jurang dan pinggir hutan biasanya diolah sebagai ramuan untuk mengobati sakit perut.
Bocah Petualang, hari Senin sampai Jumat pukul 12.30 WIB.