Mata Najwa On Stage Malang "Majelis Rakyat"
Mon, 12 Feb 2018Posted by AdminTRANS7 tak henti-hentinya memberikan tontonan yang menghibur sekaligus mengedukasi para pemirsa di rumah. Mengawali kegiatan TRANS7 Goes To Campus, kota Malang menjadi pembuka acara Mata Najwa On Stage, dimana Malang adalah salah satu kota mahasiswa di Indonesia dengan masyarakat yang peduli terhadap pemerintah. Acara ini akan berlangsung pada hari Sabtu tanggal 10 Februari 2018 bertempat di Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang.
Dengan menghadirkan topik menarik serta narasumber-narasumber istimewa seperti, Zulkifli Hasan (Ketua MPR RI), Fadli Zon (Wakil Ketua DPR RI), Nurhayati Assegaf (Anggota DPR RI Dapil Jatim V), Ahmad Basarah (Anggota DPR RI Dapil Jatim V), Adbdul Kahar (Anggota DPR / Sekjen PBB) dan Nasir Djamil ( Anggota DPR / PKS) yang akan dihadiri oleh lebih dari 6000 orang penonton.
Mengangkat tema “Majelis Rakyat” para audience dapat langsung bertanya dan menyuarakan aspirasinya, serta menjadi ajang bagi para narasumber untuk mempertanggung jawabkan kinerjanya masing-masing. Tidak hanya itu, Mata Najwa On Stage juga bertujuan agar bisa lebih dekat dengan para penonton setia Mata Najwa, dan memberikan informasi secara langsung serta dapat bertemu langsung dengan para narasumber juga Najwa Shihab sebagai tuan rumah Mata Najwa.
Kelugasan dan kecerdasan Najwa Shihab dalam mengupas isu-isu terkini di Indonesia membuat program MATA NAJWA diharapkan tidak hanya sekedar berbagi informasi, tapi juga menyuguhkan kedalaman arti dalam mengupas sebuah fenomena sehingga dapat memberikan tontonan dan tuntunan yang informatif, menghibur sekaligus memberikan pendidikan politik, ekonomi, sosial, budaya dan keterbukaan informasi kepada masyarakat Indonesia.