Mis7is - Bangunan Paling Angker Di Indonesia
Thu, 04 Jun 2020Posted by AdminBeberapa lokasi di Indonesia memiliki bangunan dengan kisah misteri di baliknya. Mitos dan cerita mengenai keberadaan makhluk astral menambah kesan misteri serta menjadikan bangunan tersebut dianggap angker. Pada pembahasan Mis7is kali ini, tim TRANS7 akan menunjukan kisah bangunan paling angker di Indonesia.
1. Penghuni rumah angker mengincar bayi di Klaten
Sebuah rumah yang dahulunya merupakan rumah turun temurun kepala desa di Desa Sentono, Karangdowo, Klaten, sudah 30 tahun tidak berpenghuni. Menurut beberapa warga dan penyewa rumah ini, sosok tak kasat mata di dalam rumah kerap meminta bayi dan balita mereka. Konon, salah satu mantan penghuni rumah harus kehilangan bayinya. Sosok kakek-kakek dan nenek-nenek juga dikabarkan kerap terlihat di rumah ini. Selain mengganggu penghuni rumah, makhluk tak kasat mata ini juga sering memindahkan mereka ketika tidur.
Keberadaan pohon besar disekeliling rumah dan sumur tua kian menambah kesan angker. Sumur di belakang rumah disebut-sebut sebagai tempat berkumpulnya beberapa makhluk astral perempuan. Ada juga sosok nenek-nenek dengan kuku yang sangat panjang. Sosok nenek inilah yang konon meminta bayi untuk dijadikan santapan.
2. Peristiwa Tragis di Bangunan Sekolah, Belitung
Sebuah bangunan sekolah di Belitung menjadi bangunan menyeramkan dengan berbagai cerita misteri di dalamnya.
Sekolah yang sudah tidak aktif selama beberapa tahun belakangan ini, dahulunya merupakan sekolah milik Yayasan China yang mendatangkan para pengajar langsung dari daratan China. Naas, karena perbedaan pemikiran antara orang tua murid dengan para pengajar, terjadilah konfilk yang menyebabkan pembantaian terhadap para pengajar.
Pada 1965, bangunan sekolah ini diambil alih oleh pemerintah dan dijadikan sekolah. Namun karena kisah pilu sebelumnya, banyak siswa dan staf sekolah yang melihat sosok makhluk astral. Di bangunan ini juga pernah ada kasus perempuan hamil yang memilih untuk mengakhiri hidupnya. Konon, korban arwah kekerasan dan kekecewaan tersebut kemudian berkeliaran di sekolah ini.
3. Misteri Di Balik Rumah Sakit Bersalin, Cirebon
Cerita misterius menyelimuti sebuah bangunan bekas Rumah Sakit bersalin di Cirebon. Sejak ditutup Kembali pada tahun 2011, kini bangunan tua tersebut dibiarkan kosong begitu saja. Bangunan tua peninggalan Belanda ini juga berfungsi sebagai tempat pengobatan tentara pasca perang.
Sehingga tak hanya kaum perempuan saja yang meninggal, tetapi juga banyak tantara yang meninggal akibat kehabisan darah. Menurut beberapa saksi, mereka kerap melihat sosok perempuan melayang, suster menggendong bayi, suster yang merangkak di lantai, hingga tantara dengan bagian tubuh yang sudah tidak lengkap.