Olahraga Dengan Alat Rumah Tangga

Olahraga Dengan Alat Rumah Tangga

Thu, 30 Apr 2020Posted by Admin

Sudah hampir dua bulan mayoritas masyarakat menghabiskan waktunya di rumah saja. Bekerja dan belajar di rumah membuat kita lebih banyak nyemil. Demi menjaga stamina dan kebugaran tubuh di tengah pandemi ini, olahraga adalah penting! Biasakan untuk tetap melakukan olahraga selama setidaknya 20 sampai 45 menit sebanyak tiga kali seminggu.

Olahraga tidak harus di luar rumah kok. Di dalam rumah juga bisa. Kamu juga bisa memanfaatkan barang-barang di rumah saat berolahraga. Apa saja sih barang yang bisa kamu manfaatkan? Dan bagaimana caranya? Ini dia, olahraga dengan alat rumah tangga!

Baca juga: Tips Tetap Bugar Selama Bulan Ramadan

Sebelum mulai, stretching dulu ya!

Selain sebelum olahraga, stretching juga penting dilakukan saat bangun tidur ya. Tujuannya untuk memperbaiki postur tubuh. Gerakkan mulai dari kepala hingga pergelangan kaki. Cukup lakukan selama 5 menit saja ya.

Botol minum

Botol minum yang terisi dapat kamu jadikan barbell atau beban loh. Alat ini dapat digunakan untuk melatih otot bisep di bagian tangan. Ada dua cara dalam memegangnya, vertikal dan horizontal. Jika kurang berat, kamu bisa menggantinya dengan beras ukuran 5 kg loh. Kombinasikan dengan gerakan kaki seperti squat.

Sapu

Sembari beres-beres, Sobat7 bisa loh berolahraga. Sapu bisa dimanfaatkan sebagai alat untuk stretching dengan cara mengangkatnya ke atas. Bisa dikombinasikan dengan gerakan kaki untuk melatih otot perut. Otot punggung juga bisa dilatih, namun hanya bisa dilakukan oleh dua orang. Caranya dengan satu orang berdiri dan satu lagi bertumpu pada lutut. Keduanya memegang sapu sembari saling menarik satu sama lain.

Kain pel

Kain pel dapat kamu manfaatkan sebagai alat untuk push up loh. Jika tidak kuat push up lurus, kamu bisa bertumpu di lutut ya. Cukup lakukan gerakan seperti sedang mengepel biasa hanya saja dikombinasikan dengan push up.

Hal lain yang dapat kamu lakukan adalah naik turun tangga untuk menggantikan treadmill. Selain itu, push up pun dapat dilakukan dengan kursi. Terpenting adalah rutin melakukannya agar badan tetap bugar. Jangan lupa untuk perhatikan makanan yang kalian konsumsi ya. Tetap jaga kesehatan ya Sobat7!