Pantai Pangandaran Dicemari Sampah Plastik
Tue, 30 Jun 2020Posted by AdminSobat7, tau gak sih kalau Sampah plastik di perairan pantai Pangandaran semakin memprihatinkan? Setiap harinya sampah plastik terbawa ombak ke tepian dan membuat pantai menjadi kotor. Bahkan, sampah plastik juga memenuhi jaring nelayan yang mengakibatkannya menumpuk di pinggir pantai.
"Setiap hari kami berusaha membersihkan sampah plastik di pinggir pantai. Itu memang berasal dari laut, baik yang terbawa ombak maupun yang terbawa jaring nelayan," kata Kepala Dinas Kebersihan dan Lingkungan Hidup Kabupaten Pangandaran Tonton Guntari, Senin (39/6/2020).
Tonton, selaku Kepala Dinas Kebersihan dan Lingkungan juga mengatakan sampah plastik yang mengotori laut merupakan masalah besar yang tidak mudah untuk diselesaikan. "Perlu kepedulian dan kesadaran kolektif dari seluruh masyarakat. Tidak hanya masyarakat di pesisir, tapi semuanya. Masyarakat yang di gunung, yang di kota juga harus ikut andil," ujar Tonton.
Kebiasaan masyarakat yang membuang sampah ke sungai atau ke saluran air kecil, pada akhirnya akan membawa sampah-sampah itu ke laut. "Apalagi sampah plastik itu sangat berbahaya bagi lingkungan," lanjut Tonton. Namun Tonton memberikan apresiasi untuk kesadaran nelayan yang mau mengumpulkan sampah yang tersangkut jaring.
"Kami selalu berusaha menjadikan kawasan wisata pantai Pangandaran bersih. Alhamdulillah sejauh ini sudah ada perubahan. Seluruh pihak baik itu pelaku wisata, masyarakat dan pengunjung sama-sama menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan pantai," kata Tonton.
Masalah sampah plastik yang mengotori lautan juga telah mengganggu kelestarian ekosistem laut. Beberapa waktu lalu ditemukan bangkai penyu di pinggir pantai dengan perut yang penuh dengan sampah plastik. Nah Sobat7, siapa nih yang masih suka buang sampah sembarangan? Jangan ya! Ayo kita rawat dan jaga semua ekosistem di laut #AntiPlastikPlastikKlub.
Baca Juga : Masker Bekas Berserakan Di Pantai Hong Kong Imbas Covid-19