Rahasia Ingkung Kluwek
Thu, 14 Feb 2019Posted by AdminJawa Tengah adalah daerah yang kaya akan cita rasa kuliner dan tradisi leluhur. Bahkan, seringkali kedua hal tersebut menyatu dengan indahnya. Salah satunya terekam dalam Ragam Indonesia episode 14 Februari 2019.
Ragam Indonesia kali ini bertempat di Jawa Tengah khususnya Desa Watulawang, Kebumen. Di desa ini tim Ragam Indonesia berkesempatan untuk mengikuti proses pembuatan dan mencicipi makanan khas bernama Ayam Ingkung Kluwek. Siapa sih yang tidak pernah ayam satu ini? Bagi Sobat7 yang belum pernah mencobanya, ciri khas makanan ini adalah warnanya yang hitam seperti semur. Uniknya, warna hitam ini berasal bukan dari kecap melainkan dari biji buah kluwek. Dan rasanya, nagih!
Kluwek sendiri adalah tumbuhan yang umum ditemukan di daerah perkebunan, hutan, ataupun tepian sungai dan di cuaca yang tropis. Tinggi tumbuhan satu ini dapat mencapai 40 M dan diameter buahnya dapat mencapai lebih dari 20 CM. Seluruh bagian pohon ini memiliki manfaat tersendiri bagi manusia. Kayu dan daunnya dapat digunakan sebagai pembasmi hama dan biji buahnya dapat dijadikan bumbu masakan.
Walaupun begitu, Sobat7 harus berhati-hati dalam mengolah bagian buahnya karena mengandung asam sianida dengan konsentrasi yang tinggi. Saat perang dulu, kluwek digunakan sebagai racun di ujung senjata tombak. Sehingga, untuk mendapatkan biji kluwek yang aman untuk dimakan, kluwek harus direbus dan dipendam selama satu sampai dua minggu. Semakin lama biji kuwek dipendam, warnanya akan semakin hitam.
Ayam Ingkung Kluwek ini mengandung pesan yang dalam. Ayam yang digunakan dalam masakan ini adalah ayam jago kampung. Alasannya adalah karena ayam jago kerap membusungkan dadanya. Perilaku ini dinilai sombong dan angkuh. Proses memasak dengan cara ingkung dimana ayam diikat dan ditekuk ditujukan untuk menghilangkan perilaku buruk tersebut. Selain itu posisi ayam mengisyaratkan bahwa manusia harus bersyujud dihadapan yang maha kuasa. Sedangkan kluwek digunakan untuk memberikan warna hitam dan sebagai pengingat bahwa manusia suatu saat nanti akan kembali ke tanah.
Ragam Indonesia setiap Senin sampai Jumat pukul 07.00 WIB hanya di TRANS