Ramadhan Di TRANS7
Tue, 15 May 2018Posted by AdminMemasuki bulan Ramadhan 1439 H, TRANS7 telah menyiapkan serangkaian program spesial bagi pemirsa setianya. Untuk menemani pemirsa santap sahur, TRANS7 menghadirkan program baru yang menyajikan berbagai informasi unik, viral, ringan dan tentunya menghibur, yaitu Sahur Seger. Digawangi oleh Cak Lontong, Akbar, Deni Cagur, Reza Nangin, Adul, Hesti Purwadinata, Rina Nose dan Mpok Alpa, program ini akan dikemas dalam genre komedi berupa sketsa, kuis dan tausiyah yang akan dibawakan oleh Ustad gaul berdarah Sunda yang sedang hitz di kalangan anak muda, yaitu Ustad Evie Effendi. Sahur Seger akan hadir setiap hari selama bulan Ramadhan mulai pukul 02.00 WIB.
Di sepanjang harinya, TRANS7 juga akan menghadirkan program-program magazine bernuansa Islami yang berisi informasi dan dakwah, yaitu Jazirah Islam, Islampedia, Journey of a Backpacker, Masih Ada Jalan, Karimah, Menjemput Berkah, Poros Surga, dan Khalifah. Menjelang berbuka puasa para pemirsa TRANS7 akan dihibur oleh keseruan, Ramadhan di Rumah Uya.
Apabila di waktu sahur pemirsa ditemani oleh Sahur Seger, menunggu waktu berbuka giliran Uya Kuya, Haruka, CeuIdar dan Umi Yuyun yang akan menemani pemirsa dalam program Ramadhan di Rumah Uya. Program ini akan hadir setiap hari Senin sampai Jumat mulai pukul 16.00 WIB, berisi tentang cerita realita, penyelesaian masalah, cari jodoh, rumah uya berbagi, tausiyah dengan Umi Yuyun dan kuis. Para pemirsa TRANS7 juga bisa menanyakan langsung tentang permasalahannya kepada Umi Yuyun melalui Twitter, Instagram, Email ataupun pertanyaan dari jamaah yang ada di studio dan akan langsung dijawab oleh Umi Yuyun.
Beberapa program magazine khas TRANS7 yang sarat informasi dan nilai-nilai kehidupan akan hadir selama bulan Ramadhan. Program magazine pertama adalah The Journey of a Backpacker yang akan tayang selama bulan Ramadhan mulai hari Senin – Jumat pukul 04.45 WIB. Program traveling magazine yang bertema religi ini dipandu oleh Raef, seorang penyanyi muslim berkebangsaan Amerika. Kombinasi antara kebudayaan Islam dan kekayaan alam Indonesia menjadi menarik untuk dikunjungi serta sarat akan nilai-nilai positif.
Program religi kedua adalah Khazanah Ramadhan, program ini akan tayang mulai hari Senin – Jumat pukul 05.15 WIB. Serial Khazanah Ramadhan dengan genre semi dokumenter ini mengangkat ensiklopedia khazanah Islam seputar ibadah puasa Ramadhan serta ibadah-ibadah utama selama bulan suci Ramadhan. Di siang hari menjelang sore akan ada Islampedia, yaitu program yang mengulas secara mendalam keunikan, keajaiban dan sejarah yang berkaitan dengan agama Islam dan Ramadhan di berbagai belahan bumi. Islampedia tayang hari Senin sampai Jumat mulai pukul 14.30 WIB.
Setelah Islampedia TRANS7 akan menghadirkan Jazirah Islam. Program ini berisi pengetahuan tentang kehidupan minoritas muslim lokal di negara-negara mayoritas non muslim yang tayang setiap hari Senin sampai Jumat pukul 15.00 WIB. Program ini dikemas sebagai sebuah program perjalanan seorang Reporter sekaligus Host yang berinteraksi langsung dengan saudara-saudara kaum muslimin di seluruh dunia.
Mengawali aktivitas akhir pekan setelah sahur, akan hadir juga program spesial dari Khalifah Ramadhan. Program ini spesial mengangkat kisah kehidupan Rasulullah SAW dan para sahabat serta tentang sejarah Islam sejak lahirnya hingga penyebaran di seluruh dunia. Khalifah Ramadhan tayang setiap hari Sabtu dan Minggu pukul 04.45 WIB.
Setelah program Khalifah Ramadhan, selanjutnya program Masih Ada Jalan akan menemani pagi akhir pekan para pemirsa TRANS7. Program ini adalah salah satu program magazine bernuansa Islami yang diharapkan dapat memberikan inspirasi dan nilai hidup bagi pemirsa yang menyaksikan. Menceritakan tentang orang-orang yang mengalami keterbatasan secara fisik namun tetap memiliki daya juang hidup dan menjadi salah satu umat yang tingkat keimanannya sangat baik, beberapa narasumber yang hadir dari setiap episodenya dapat menginspirasikan banyak orang. Masih Ada Jalan tayang setiap hari Sabtu pukul 05.15 WIB.
Program magazine yang akan menemani akhir pekan pemirsa selanjutnya adalah Karimah. Program ini adalah program spesial tahunan yang tayang pada bulan Ramadhan. Karimah kembali hadir mengisi acara Ramadhan TRANS7 dengan host cantik Era Fazhira. Masih dengan konten seputar lifestyle Islami muslimah masa kini, profil muslimah yang menginspirasi, dan kegiatan seputar Ramadhan serta bahasan unik lainnya, Karimah akan tayang setiap Sabtu dan Minggu mulai pukul 07.00 WIB.
Poros Surga adalah program reguler yang tayang di TRANS7. Program ini sudah memasuki tahun ke-4 menghiasi layar kaca TRANS7. Poros Surga akan tayang hari Minggu pukul 05.15 WIB, Poros Surga pada Ramadhan kali ini mengangkat tema “Membuka Pintu Surga”. Tema ini menyangkut semua hal yang berkaitan dengan bagaimana cara untuk mencapai surga. Dan yang terakhir adalah program sepesial Ramadhan dengan judul Menjemput Berkah. Program yang bergenre newsmagazine ini akan menampilkan sosok-sosok inspiratif yang sukses membantu sesama yang membutuhkan pertolongan, lewat berbagai cara sederhana tapi membawa banyak perubahan positif di masyarakat. Program ini sudah memasuki tahun ke-3 dan akan tayang pada hari Sabtu dan Minggu pukul 05.45 WIB.