Suami Minta Bungkus Bekal Makanan Seperti Restoran Kepada Istri, Karena Malu
Tue, 07 Jun 2022Posted by AdminBekal makanan memang bisa menjadi solusi terbaik untuk kaum pelajar maupun pekerja kantoran. Sebab, ada beberapa manfaat jika kita membawa bekal dari rumah, karena kebersihannya bisa dijamin dan bisa berhemat.
Meskipun ada beberapa manfaat yang didapatkan dari membawa bekal dari rumah, ada seorang istri yang membagikan cerita unik di Facebook mengenai suaminya yang malu dibawakan bekal makan untuk di kantor oleh istrinya. Sampai ia, meminta istrinya untuk mengemas bekalnya sama seperti di restoran.
Dari cerita yang diunggah oleh seorang istri tersebut, menuai komentar warganet yang menduga bahwa si suami malu ketika dibawakan bekal makanan. Dengan begitu, ia meminta istrinya untuk mengemas bekalnya seperti makanan di restoran.
Usut demi usut, sang suami tersebut kerap diledek oleh rekan kerjanya karena membawa bekal makanan. Sejak saat itu, suaminya meminta sang istri untuk membungkus bekal dengan cara yang berbeda.
Kemudian, ia meminta kepada istrinya untuk mengemas bekalnya dengan cara yang sama dengan restoran, dengan harapan rekan kerjanya tidak meledeknya lagi.
Setelah mengunggah cerita unik tentang bekal suaminya, Zahra mengatakan bahwa ia tidak berkecil hati karena hal ini. Beruntung ia memiliki bungkus makanan yang biasa dipakai restoran.
"Saya ingin dia tetap bawa bekal. Walaupun dibungkus dalam kertas. Asalkan dia bawa makanan yang saya masak itu," ucap Zahra dilansir dari Detikcom.
Faisal Hamzani suami dari Zahra ini sebenarnya sangat bersyukur karena istrinya selalu menyediakan bekal makanan. Menurutnya, bekal makanan bisa membuatnya lebih hemat.
"Sekarang barang apa-apa mahal, jadi bawa bekal duit jadi lebih hemat. Saya berterima kasih dan bersyukur" pungkasnya.