Viral Emak-Emak Berebut Nugget, Netizen Singgung Trauma Minyak Goreng Langka
Sat, 19 Mar 2022Posted by AdminViral video emak-emak berebut frozen food nugget di salah satu supermarket. Video yang di unggah anak dari emak-emak bergamis biru tersebut menuai banyak pro dan kontra warganet di komentar.
Dalam video tersebut terlihat seorang wanita yang sedang memasukan nugget ke dalam troli. Dalam troli tersebut tidak berisikan makanan atau barang lain selain nugget.
Hal ini pun membuat salah satu emak-emak menegurnya dan bertanya terkait nugget yang di borongnya. Emak-emak tersebut cukup emosi dan mengatakan jangan sampai diborong lantaran harga nugget bisa naik seperti minyak.
"Ibu ngapain borong, nanti kaya minyak harganya mahal," ujar ibu tersebut.
Kejadian tersebut membuat para emak-emak lain pun ikut berbondong-bondong untuk mengambil nugget yang sudah diborong oleh seorang wanita tersebut.
Beberapa emak-emak pun ikut adu mulut terkait nugget yang dibeli terlalu banyak.
Cekcok kedua emak-emak ini pun membuat salah satu pelanggan supermarket memanggil satpam lantaran kondisi semakin tidak kondusif.
Niat diri ingin memviralkan, malah akun tersebut yang menjadi viral karena warganet banyak bertanya-tanya jika sikap emak-emak tersebut imbas dari kelangkaan minyak goreng.
Beberapa netizen pun mengaku jika ketersediaan nugget tentunya berbeda dengan minyak goreng.
"Kan kalo nuggetnya habis tinggal minta restock dari gudang, lagian juga gak bakal langka nugget doang," ucap Kcr**.
"Kalau nugget mau boroang ya gak apa-apa beli banyak, soalnya bukan kebutuhan pokok semua orang, kecuali kalau minyak goreng kaya kemarin," tutur Ayam Pang****.***