1,6 Juta PNS Akan Dimutasi Ke Desa
Tue, 04 Aug 2020Posted by AdminKementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi (KemenPAN-RB) akan memutasi sebanyak 1,6 juta pengawai negeri sipil (PNS) ke desa. Plt Deputi Sumber Daya Manusia Aparatur Kementerian PAN-RB, Teguh Widjanarko, mengungkapkan bahwa tujuan dilakukannya kebijakan ini adalah untuk memperlancar pembangunan di daerah-daerah.
Pemerintah pun akan menyaring terlebih dahulu PNS tenaga administrasi di daerah yang punya kapasitas untuk menjadi tenaga fungsional di desa-desa. Mereka yang dimutasi ke desa akan menjadi tenaga pengajar hingga penyuluh yang akan disebar ke seluruh wilayah Indonesia. Jadi memang PNS yang dipillih merupakan PNS tenaga administrasi yang memiliki potensi untuk dikembangkan lebih lanjut.
"Bukan dialihkan semua tapi yang punya potensi. Dicek dulu sama kita karena tenaga administrasi itu ada yang lulusannya SMA, pokoknya di bawah S1 lah, bahkan ada juga yang di bawah SMA. Nah ini juga kan perlu kita lihat mana yang punya potensi dan mana yang tidak. Kalau yang tidak, ya tetap sebagai tenaga administrasi," jelas Teguh Widjanarko.
Tjahjo Kumolo selaku Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) juga menjelaskan, nantinya 1,6 juta PNS ini akan dialokasikan untuk 700.000 tenaga pengajar yang sekarang sedang dipersiapkan KemenPANRB, Kemendikbud, Kementerian Keuangan, serta Kemendagri. Tjahjo juga menyebutkan bahwa ada kalanya terjadi kekosongan tenaga-tenaga di pedesaan. Oleh karena itu PNS tenaga administrasi ini ditugaskan untuk mengisi kekosongan tersebut.