Aksi Memakan Sampah Oleh Aktivis Pada Hari Bumi
Tue, 27 Apr 2021Posted by AdminPada peringatan Hari Bumi 2021, sejumlah pemuda dan aktivis di Surabaya melakukan aksi ‘memakan’ sampah plastik di depan Gedung Negara Grahadi pada hari Kamis, 22 April 2021.
Dikutip dari CNNIndonesia aksi ini dimotori Ecological Observation and Wetlans Conservation (Ecoton), Community Aquatic Environmental (CAER), Komunitas Tolak Plastik (KTP) dan River Warrior Indonesia.
Thara Bening Sandrine yang merupakan Kapten River Warrior menjelaskan bahwa aksi yang dilakukan memiliki tujuan untuk setop penggunaan plastik.
Mahasiswa Perikanan Universitas Airlangga Surabaya ini mengatakan aksi makan plastik merupakan bentuk keprihatinan atas pencemaran mikroplastik.
Peneliti Ecoton, Andreas Agus Kristanto Nugroho mengatakan pencemaran mikroplastik itu dibuktikan dalam temuan baru pihaknya dalam populasi ikan Sungai Tambak Wedi, Surabaya.
Andreas mengajak masyarakat untuk tidak menggunakan plastik sekali pakai, dan segera beralih ke produk yang bisa digunakan berulang kali.