Berbeda Planet', Lagu My Universe Coldplay BTS Menjadi Pemersatu

Berbeda Planet', Lagu My Universe Coldplay BTS Menjadi Pemersatu

Fri, 01 Oct 2021Posted by Admin

Sebelum merilis single terbaru Coldplay x BTS (30/9), Coldplay telah mempublikasikan kolaborasi dalam bentuk cuplikan pendek saat pengambilan suara dengan BTS. Video ini menghebohkan para pecinta kedua musisi yang berpengaruh ini.

Video klip dirilis di channel YouTube Coldplay selama 10 jam sudah mencapai lebih dari 11 juta penonton. 

Dave Meyers yang menyutradarai My Universe mengambil cerita fiksi planet-planet puluhan tahun mendatang. Galaksi Spheres, melarang musik untuk diputar di setiap planet. Gerakan revolusi Coldplay, BTS, dan band di planet tersebut bernama Supernova 7 yang dihubungkan melalui tampilan hologram. 

Mereka saling bertemu dari siaran hologram dan lagu sebagai media untuk bersenang-senang meskipun terbentang jarak antar planet. Siaran ini dihubungkan oleh DJ L'Afrique. Cara yang ilegal ini selalu ditunggu-tunggu penduduk planet. 

Meyers menggandeng Phillippe Boonen untuk mengerjakan desain beserta dengan kehadiran para alien untuk menambah kesan luar angkasa lebih nyata lagi.

Makna dari My Universe ini berceritakan tentang seseorang yang sangat mengasihi pasangan, keluarga, teman. Ia tidak ingin melewatkan sedetik pun waktu di hidupnya dengan orang yang dikasihi. Kasih sayang yang besar ini diartikan dari “You are my universe” yang berarti kamu adalah galaksiku. Kamu segalanya tempat dimana aku hidup.