Cerita Maple Yip, Korban Pelecehan Sekte Sesat Di Korea Selatan

Cerita Maple Yip, Korban Pelecehan Sekte Sesat Di Korea Selatan

Tue, 14 Mar 2023Posted by Admin

Wanita asal Hong Kong bernama Maple Yip berani membongkar aksi keji Jeong Myeong Seok sebagai pemimpin sekte Christian Gospel Mission.

Maple Yip membagikan ceritanya dalam serial dokumenter Netflix In The Name Of God: A Holy Betrayal yang menceritakan tiga sekte sesat lain Five Oceans, The Baby Garden, dan Manmin Central Church.

Dia beberapa kali dilecehkan Jeong Myeong Seok selama tiga tahun. Saat itu ia merasa senang menjadi 'anak kesayangan' dari Jeong Myeong Seok. Jeong Myeong Seok mempercayai bahwa dirinya adalah 'Pengantin Tuhan'.

Maple Yip saat itu masih duduk di kelas 2 SMA. Ia dihampiri oleh beberapa orang yang mengaku berasal dari anak-anak universitas. Padahal mereka adalah anggota sekte Christian Gospel Mission yang dikepalai Jeong Myeong Seok.

Saat masih remaja, Maple mendambakan kasih sayang dan cinta. Saat itu keadaan kedua orang tuanya kerap kali bertengkar ditambah ia mengalami perundungan di sekolah. Maple merasakan titik terendahnya hingga terhasut kata-kata Jeong Myeong Seok.

Ketika Maple Yip mengungkap gaya hidupnya adalah minum alkohol, merokok, dan menemui banyak pria, Jeong Myeong Seok menyuruhnya mencintai Tuhan dengan sepenuh hati.

 

Pada 2008, Jeong Myeong Seok dipenjara akibat melecehkan salah satu anggotanya. Meskipun begitu para pengikut tidak percaya hingga Jeong Myeong Seok keluar penjara pada 2018.

Selama mendekam di penjara, Jeong Myeong Seok meminta banyak pengikut wanitanya berfoto dengan bikini termasuk Mpple Yip. Pemilik nama lengkap Yip Maple Ying Tung Huen itu merasa senang ketika terpilih menjadi 'anak kesayangannya'.

Maple Yip terus yakin bahwa Jeong Myeong Seok adalah Messiah alias juru selamat.

Beruntung Maple Yip berhasil kabur setelah melihat kejanggalan dari kekerasan yang dialaminya. 

Maple juga sempat merekam suara dari tindak kekerasan Jeong Myeong Seok terhadap dirinya.

Pada Maret 2022, Maple Yip kembali ke Korea dari Hong Kong untuk mengekspos tindakan Jeong Myeong Seok selama ini. Jeong Myeong Seok akhirnya ditangkap pada Oktober 2022 atas pelecehan seksual.