Jakarta! JPO Nyentrik Kapal Pinisi Di Karet Sudirman

Jakarta! JPO Nyentrik Kapal Pinisi Di Karet Sudirman

Wed, 05 Jan 2022Posted by Admin

Revitalisasi jembatan penyeberangan orang (JPO) Karet Sudirman yang terbentang di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat sedang dalam tahap finishing akhir.

JPO yang bisa dilalui pejalan kaki, kaum disabilitas, dan pengguna sepeda ini tampak unik dari JPO biasanya. Infrastruktur yang bercabang dua, lurus dan melengkung menghubungkan sisi barat dan sisi timur tepian Jalan Sudirman.

Dijelaskan bahwa JPO ini dilengkapi dengan sensor beban. Jika beban yang berada di atas jembatan melebihi kapasitas maka sensor akan memberikan peringatan.

"Di anjungan JPO itu kalau lebih dari 50 orang sensornya akan berbunyi. Kalau sudah bunyi turun dulu gantian. Ini demi keamanan pengunjung maupun pengguna JPO lainnya," jelas Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho.

Di sepanjang jembatan dipasang lampu LED teknologi red green blue (RGB) agar lampu bisa berubah warna. Jembatan ini juga dibangun untuk memperingati tenaga kesehatan yang gugur dalam pandemi Covid-19.

Terdapat anjungan di tengah jembatan berbentuk Kapal Pinisi. Desain ini terinspirasi dari kisah asal-muasal Kota Jakarta, Pelabuhan Sunda Kelapa. Dulu, di pelabuhan itu banyak bersandar kapal pinisi, sehingga JPO Karet Sudirman diharapkan bisa mengingatkan para pejalan kaki soal asal-usul Kota Jakarta.

Letak persisnya yaitu tepat di sisi selatan Halte Transjakarta Karet. Terlihat juga jalur khusus dari Halte Karet untuk langsung menuju JPO kapal pinisi.

Jembatan yang tentunya instagrammable ini akan menyuguhkan pemandangan gedung-gedung pencakar langit kota Jakarta.