Mantan Supir Angkot Jadi Juara Tinju Dunia
Mon, 05 Aug 2019Posted by AdminPrestasi besar belum lama ini di ukir oleh petinju Indonesia Tibo Monabesa, ia mengharumkan nama Indonesia setelah menjadi juara dunia kelas terbang ringan versi International Boxing Organization pada 7 Juli 2019. Namun siapa sangka atlet yang menang telak dari lawannya Omari Kimweri dari Australia memiliki kisah perjuangan yang sangat inspiratif, karir Tibo Monabesa menuju pergelaran ring tinju dunia dilaluinya dengan tidak mudah.
Bercita-cita sejak kecil menjadi petinju membuat Tibo tidak patah semangat dan terus berjuang demi cita-citanya. Semua hal dan pekerjaan ia lakoni mulai dari bekerja sebagai kuli bangunan serta supir angkot dikawasan Jakarta.
Harapan Tibo Monabesa menjadi petinju profesional baru muncul setelah mendapat tawaran dari Armin Tan pada tahun 2012. Saat itu Tibo sudah mulai berlatih bersama teman-temannya di Pertina Tangerang. Armin Tan tertarik merekrutnya sebagai petinju profesional lantaran menganggap Tibo memiliki attitude yang baik dan bakat serta kemauan keras menjadi juara dunia.
Awalnya Tibo tidak percaya dengan Armin tan, dia ragu karena menganggap Armin Tan yang berpenampilan bertatto dan bertindik seperti preman, Ia tidak mau jika nantinya diajak bekerja untuk hal-hal negatif. Tapi setelah tibo dan pelatih lamanya datang kekantor Armin, ia pun langsung percaya dan menerima tawarannya. Armin Tan merupakan pengusaha muda yang mempunyai cita-cita yang sama menjadi petinju dunia, tetapi di waktu kecil faktor ekonomi keluarganya membuat Armin Tan harus juga berkerja membantu keluarganya dan tidak bisa mewujudkan mimpinya itu. Tetapi takdir berkata lain walaupun Armin Tan tidak bisa menjadi petinju tapi ia berhasil menjadikan Tibo Monabesa menjadi juara Petinju Dunia.
Kini, cita-cita Tibo Monabesa menjadi juara dunia tinju telah terwujud. Dia bertekad akan mempertahankan gelar, dan berharap pemerintah mau mendukung ambisinya tersebut.
Tonton video lengkapnya disini!
Hitam Putih tayang setiap hari Senin-Jum’at pukul 18.00 WIB.