Sampai Hati Barang COD Dikembalikan, Pedagang Olshop Menangis
Tue, 25 Jan 2022Posted by AdminBaru beberapa lama ini viral sebuah video yang diunggah melalui sebuah akun di tiktok bernama @jstore.mlg dimana terlihat dalam video tersebut seorang wanita menangis tersedu-sedu sampai tak mampu memperlihatkan muka nya.
“Tolong yang COD please di terima paketnya kan kalian udah pesen” Kutip akun tersebut dalam video disusul dengan caption pada kolom komentar "Please kalau udah dipesen jangan ditolak pesanannya #fyp,".
Penjual tersebut menangis lantaran terlihat di depannya puluhan paket berserakan dengan tulisan “return” pada bungkusan packing. Wanita ini tampak terus menangis menatap ke arah sejumlah paket COD yang telah dikembalikan.Paket itu seharusnya dikirim kepada pembeli yang memilih untuk membayarnya di tempat. Namun, para pembeli diduga tidak mau menerima atau membayarnya sehingga sejumlah paket itu dikembalikan dengan berbagai macam alasan mulai dari tidak punya uang namun berani memesan maupun tidak ada dirumah jadi paket tidak dapat dibayar.
"Kalau kalian nggak niat beli, nggak usah beli guys. Banyak banget refund kayak gini,Kalian pikir ini aku enggak ngeluarin modal apa? Packing-packing gini,” ucap sang penjual dalam video tersebut.
Melihat unggahan itu, warganet lantas menuliskan beragam komentar.
“gini guys,kalian klo order pake cod siapin uang dlu baru chekout jgn asal chekout,nnti dah sampai paketnya alasannya blm ada uang!!” ucap salah seorang warganet
“besok lagi gausa dibukak sistem cod nya kak biar ga ada kerugian diantara kedua pihak,keep strong yaa” dilanjut oleh warganet lainnya
“gw sebagai kurir juga kesel bahkan pernah ribut sama cust gara” paket COD gak diambil dg alasan belum ada duit” sambung salah satu akun
Ini salah satu pelajaran untuk Sobat7 agar kedepan tidak melakukan kesalahan yang sama dengan pembeli COD di akun tersebut. Karena pada dasarnya setiap pelaku bisnis kecil tetap saja mencoba segala hal untuk melakukan dagangan mereka dimana terkekang tidak semua masyarakat memiliki rekening bank dan memilih untuk COD. Namun tetaplah menjadi pembeli yang bertanggung jawab,jika masih memiliki budget yang pas alangkah baiknya Sobat7 menabung dahulu. Be a smart buyer ya!