Tukang Parkir Minimarket Maksa Pengunjung Bayar Parkir. Aturan Sebenarnya Gimana Ya?
Tue, 06 Sep 2022Posted by AdminSempat viral kasusnya di media sosial mengenai tukang parkir suatu minimarket yang memungut biaya parkir Rp 15.000. Padahal, di minimarket telah menetapkan kebijakan biaya parkir gratis. Tapi mengapa masih saja ada juru parkir yang memungut biaya ke pengunjung di depan minimarket?
Sebenarnya gerai minimarket itu menggratiskan parkir untuk konsumennya. Tapi para tukang parkir berdiri di depan minimarket untuk menjaga kendaraan konsumennya, dan seolah bayar parkir masih terus diberlakukan.
Seperti yang diungkapkan oleh Bagi Edi, juru parkir di kawasan Minangkabau, perannya sebagai tukang parkir di depan minimarket adalah untuk menjaga ketertiban dan keamanan parkiran. Kemudian untuk kebijakan parkir gratis tersebut hanya berlaku untuk kurir pengantar barang.
"Saya pernah ngobrol sama Alfa sini. Jadi yang gratis buat yang nganter barang aja. Jadi dari Alfanya yang jelasin ke customer," pungkas Edi, Senin (5/9/2022) dilansir dari Detikcom.
Lebih lanjut, tukang parkir di depan minimarket tidak mematok tarif parkir, dan mereka merasa tidak masalah jika pengunjungnya tidak membayar.
"Di sini sukarela, nggak ada juga nggak apa-apa. Kalau nggak ada, bisa angkat tangan dan bilang 'bang makasih'. Jangan nyelonong aja seenggaknya," ucap, tukang parkir di depan minimarket, Senin (5/9/2022) dilansir dari Detikcom.
Tukang parkir tersebut menambahkan, ketika dulu belum ada petugas parkir, kondisi parkiran di minimarket sangat berantakan hingga menyebabkan keributan.
"Ada tulisannya gratis. Tapi berantakan, pengunjungnya pada ribut karena mobil motor susah keluarnya karena berantakan. Makanya disini parkiran tidak dipaksain (bayar)," jelasnya.