Viral! Ibu Paruh Baya Bunuh Kucing Sekap Di Tas

Viral! Ibu Paruh Baya Bunuh Kucing Sekap Di Tas

Wed, 15 Dec 2021Posted by Admin

Wanita berusia 40 tahun yang diduga orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) ditemukan membungkus kucing-kucing di kawasan Tanjung Duren, Jakarta Barat.

Diketahui kucing-kucing disiksa dan disekap di dalam tas yang dibawanya sepanjang jalan.

Kapolsek Tanjung Duren, Kompol Rosana Albertina Labobar mengatakan ibu yang bernama Lili itu depresi karena dihamili tapi tidak dinikahkan.

"Lili dihamili seorang laki-laki kemudian laki-laki tersebut tidak bertanggung jawab. Kemudian ia mulai stres. Sudah dibawa ke (pengobatan) alternatif tapi tidak berhasil," ungkapnya saat dihubungi pada Senin (13/12/2021).

Polsek Tanjung Duren sudah mengecek kejiwaan ibu itu ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati.

Keluarga dari Ibu Lili juga sudah lepas tangan. Mereka menganggap orang ini menganggap gangguan jiwa dan menghilang selama 5 tahun.

 

Jika hasilnya pengecekan menunjukkan ibu itu mengalami gangguan jiwa, Rosana akan menyerahkannya ke Dinas Sosial.

"Kalau memang hasilnya seperti itu, kita akan serahkan ke Dinas Sosial," pungkasnya

Viral di media sosial, banyak pecinta kucing turut prihatin. Beberapa kalangan menghampiri ibu Lili untuk menyelamatkan kucing-kucing liar tersebut.

Video viral itu terjadi di Jalan Dr Susilo 3 Grogol, Jakarta Barat. Dalam unggahan @rumahsinggahclow sudah beberapa kali menghiraukan kejadian ini. Akun tersebut meminta bantuan warganet untuk mengusut kasus ini. 

"Buat teman teman yang di wilaya Wilayah Jakarta Barat, tepatnya Di jalan Dr susilo 3 grogol," tulis akun @rumahsinggahclow.

Pada unggahan lainnya menunjukkan pelaku telah diamankan pihak kepolisian. 

"Pelaku Pembunuh Kucing, udah di bawa ke Polsek Tanjung Duren, sama Mbak Ikke perwakilan CLOW yang dri Siang sudha mencari Pelaku," keterangan di video itu.