Antusias Sambut MotoGP Mandalika, Komunitas-komunitas Sampai Rela Tidur Di Tenda

Antusias Sambut MotoGP Mandalika, Komunitas-komunitas Sampai Rela Tidur Di Tenda

Sun, 20 Mar 2022Posted by Admin

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, M. Fajar Taufik mengatakan sejumlah penonton Moto GP Mandalika akan melakukan aktifitas berkemah di Desa Wisata Gunung Jae. Mereka adalah anggota Ikatan Motor Indonesia atau IMI dan komunitas mobil dari berbagai daerah.

"Mereka akan datang Jumat, 18 Maret 2022," kata Fajar di Lombok pada Kamis, 17 Maret 2022. Seusai menyaksikan Pertamina Grand Prix of Indonesia atau MotoGP Mandalika, menurut dia, mereka tidak langsung kembali ke daerah masing-masing, melainkan masih menginap beberapa hari.

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Lombok Barat itu pun mengingatkan agar pengelola desa wisata turut melayani para penonton MotoGP Mandalika dan wisatawan lainnya dengan baik. 

 

Selain urusan akomodasi, seperti fasilitas di tenda dan sarana lainnya, para pengelola kawasan wisata juga dapat menyuguhkan hiburan wisata untuk para pelancong. Salah satunya adalah kesenian tradisional Gendang Beleq.

Kedatangan para penonton MotoGP Mandalika ke destinasi wisata Gunung Jae, Desa Sedau, Kecamatan Narmada, akan sangat bermanfaat bagi perekonomian masyarakat. 

Sofia Handayani selaku Sekretaris Badan Usaha Milik Desa atau Bumdes Sedau mengatakan, ada 34 anggota IMI yang akan menikmati camping ground. Mereka akan menginap di tenda-tenda di pinggir danau. Dan setelah menonton MotoGP Mandalika, mereka akan keliling Pulau Lombok.

Kedatangan para pengunjung tersebut tak hanya memberikan pendapatan tetapi juga menjadi ajang promosi untuk lokasi tersebut.