Ayam Onagadori, Si Ekor Panjang Dari Jepang
Fri, 26 Mar 2021Posted by AdminSobat7, hewan ayam yang menjadi favorit konsumsi ini juga sering dijadikan koleksi. Selain bentuk dan tampilannya, keunikannya juga jadi pertimbangan dalam mengoleksi ayam. Sobat7 tau gak sih, meski menjadi perdebatan, sebagian besar peneliti menduga proses domestikasi ayam dimulai tahun 7.500 Sebelum Masehi di Asia. Tepatnya di China bagian Barat Daya, Thailand Utara, dan Myanmar. Setelah itu, ayam dibudidayakan di seluruh belahan dunia kecuali Antartika.
Pada ulasan kali ini, tim TRANS7 akan mengenalkan Sobat7 dengan ayam yang punya ekor panjang, yaitu ayam Onagadori. Ayam Onagadori berasal dari negara Jepang. Onaga berarti ekor panjang, sementara dori berarti unggas. Onagadori berarti unggas berekor Panjang. Jenis ayam ini dikembangbiakan dari ayam lokal Jepang dengan persilangan beberapa jenis ayam sejak abad 17. Ayam hias inilah yang jadi hewan peliharaan para kaisar di Jepang.
Pertama kali benih ayam ini masuk Indonesia adalah pada tahun 1998. Namun pada waktu itu, ayam-ayam mengalami kesulitan untuk menyesuaikan perubahan lingkungan. Hal ini karena ayam-ayam tersebut datang dari negara subtropis dan pindah ke negara tropis.
Di Indonesia, ayam Onagadori pernah dihadiahkan kepada Ibu Negara Siti Hartinah atau Ibu Tien, istri Presiden Soeharto. Pada 1997, Wali Kota Surabaya Sunarto Sumoprawiro juga dihadiahi dua ayam onagadori jantan dewasa dan 250-an telur dari Kota Kochi.
Sebab, ada hubungan sister city dua kota tersebut.
Sobat7 tau gak sih, ekor ayam Onagadori bisa tumbuh hingga mencapai 10 meter lebih loh. Agar ekornya tumbuh panjang dan tetap cantik, ayam perlu perawatan khusus nih.
Pakan Onagadori pun istimewa. Mulai omega 3, omega 6, omega 9, kalsium, dan protein. Selain pakan utama, ada beberapa pakan tambahan agar ayam Onagadori tumbuh dengan baik dan mendapatkan nutrisi yang maksimal. Seperti ulat Jerman, kacang tanah, sampai minyak maggot. Pakan yang dikonsumsi ayam Onagadori pasti akan mempengaruhi pertumbuhan ekornya. Kebersihan kendang dan vaksin yang diberikan secara berkala, juga menjadi faktor pendukung untuk kondisi ayam.
Yang tidak kalah penting adalah kandang onagadori yang berbentuk lemari untuk mengakomodasi tumbuh kembang ekornya. Lebar kandang hanya 16 senti meter agar ayam tak bebas bolak balik karena bisa merusak ekor. Ada juga penyekat antara ekor dan tempat kotoran.
Setelah membaca ulasan kali ini, Sobat7 jadi tertarik kah untuk mengoleksi ayam Onagadori?