Buah Langka Super Unik
Tue, 15 Oct 2019Posted by AdminHayo, siapa diantara Sobat7 yang tidak suka mengkonsumsi buah? Mulai saat ini, biasakan mengkonsumsi buah setiap hari yuk. Kebiasaan ini bermanfaat untuk mencegah obesitas, menurunkan kadar kolesterol, tekanan darah dan resiko penyakit. Selain itu serat yang terkandung dalam buah juga baik dalam mengatasi permasalahan pencernaan seperti sembelit dan menjaga kesehatan mata.
Buah pun beragam dan mudah ditemui di pasaran. Tiga jenis buah yang umum Sobat7 temui di pasaran adalah pisang, jeruk dan apel. Apel bermanfaat untuk menurunkan kolesterol, membersihkan usus dan kaya akan antioksidan serta serat. Sedangkan jeruk yang kaya akan vitamin c berkhasiat untuk memperbaiki kekebalan imun dan obat bagi sakit tenggorokan. Lain halnya lagi dengan pisang. Buah satu ini mampu mencegah peradangan pada lambung dan kaya akan antioksidan.
Walaupun ketiga buah di atas mudah ditemui, ternyata masing-masingnya memiliki beragam jenis. Tak sedikit diantara jenis ragam buah tersebut yang berbentuk unik dan bahkan langka. Dalam Spotlite episode 15 Oktober 2019, Tim TRANS7 berhasil merangkum beberapa ragam buah pisang, jeruk dan apel yang langka dan unik. Berikut adalah buah langka super unik penuh manfaat.
Pisang Genderuwo
Pisang jenis satu ini berasal dari Indonesia, namanya unik bukan? Pisang ini disebut sebagai pisang langka karena warnanya yang merah bukan kuning ataupun hijau. Karena warnanya inilah buah satu ini kemudian disebut sebagai pisang genderuwo. Pisang ini memiliki nama latin musa acuminta red dacca dan berasal dari Hindia Barat serta Timur Tengah. Buah ini kemudian dibudidayakan di beberapa wilayah Indonesia seperti Jogjakarta, Tasikmalaya dan Lembang. Dalam membudidayakannya, buah ini membutuhkan waktu 8 bulan untuk panen bergantung pada tanah dan pemupukannya.
Buah ini baik bagi Sobat7 yang ingin diet karena mengandung tiga jenis gula alami, yaitu glukosa, sukrosa dan fruktosa. Ketiga kandungan gula alami ini membutuhkan waktu pencernaan yang lama sehingga rasa kenyang akan lebih lama. Selain itu, buah ini pun bagis untuk daya tahan tubuh, pencernaan dan anemia. Jika Sobat7 dapat menemukan pisang jenis ini, jangan lupa untuk mencicipinya ya. Harga per satu sisirnya berkisar diantara 10.000.
Jeruk Tangan Buddha
Buah satu ini dinamakan demikian karena bentuk buahnya yang unik. Buah unik ini memiliki nama latin citrus medica var sacrodactyl dan berasal dari Myanmar serta Tiongkok. Keunikannya tentu terletak pada bentuknya yang tidak bundar, melainkan berbentuk seperti jari-jari sebanyak 5 sampai 25 jari perbuahnya. Jari-jari ini pun bukanlah daging, namun kulit buah.
Buah jenis ini hampir tidak memiliki daging buah, air dan biji. Rasanya pun asam dan sedikit getir. Walaupun begitu, kulit dari buah ini mengandung minyak atsiri. Minyak ini dikenal baik untuk pijat terapi, penyegar ruangan dan perawatan rambut serta tubuh. Biasanya, buah ini pun diolah sebagai hiasan salad, manisan dan sebagai penghilang bau amis ikan. Sama seperti jeruk lainnya, jeruk ini pun tinggi akan kandungan vitamin c nya. Di Tiongkok, ia dikenal sebagai simbol kebahagiaan dan panjang umur. Untuk jenis jeruk ini dibanderol sekitar 60.000 - 90.000 per buahnya.
Apel Black Diamond
Apel ini diberi nama demikian karena memiliki warna ungu tua hampir menyerupai hitam. Apel jenis ini berasal dari apel jenis Hua Niu atau yang biasa dikenal dengan nama Chinese Red Delicious. Buah yang dibudidayakan di Tibet ini berubah warna akibat pengaruh dari kondisi geografis tempatnya tumbuh. Selain itu, ia diberi nama berlian karena tekstur kulitnya yang amat bagus seperti kilauan berlian.
Buah jenis ini membutuhkan waktu yang sangat lama untuk tumbuh. Pohonnya sendiri memerlukan waktu 8 tahun untuk sampai pada umur yang baik, sedangkan buahnya sekitar 2 sampai 5 tahun agar sampai pada titik kematangan yang pas. Buah ini dikenal baik untuk mencegah stroke, menurunkan kolestrol dan resiko jantung serta meningkatkan kesehatan kulit. Karena waktunya yang lama untuk panen, buahini dihargai 50 Yuan atau sekitar 105.000 per buahnya.
Spotlite tayang setiap hari Senin sampai Jumat pukul 09.30 WIB serta Sabtu dan Minggu pukul 11.30 WIB.