Cara Seru Menikmati Pantai Selatan
Tue, 13 Aug 2019Posted by AdminSobat7 pecinta alam Indonesia? Menikmati nusantara tidak hanya dengan berlibur saja loh, bisa juga dengan berolahraga ekstrim yang memicu adrenalin. Olahraga ini pasti akan membuat kepenatan Sobat7 akan rutinitas sehari-hari hilang. Salah satunya adalah arung gelombang yang terekam dalam Jejak Petualang episode 13 Agustus 2019.
Baca juga: Balap Sampan di Festival Sangiang Api
Finda Andrian dan Tim Jejak Petualang TRANS7 berkesempatan untuk menelusuri indahnya Pelabuhan Ratu, Sukabumi dengan berolahraga arung gelombang. Olahraga satu ini berbeda dengan arung jeram. Perbedaannya terletak di lokasi dan sensasinya. Arung jeram berlokasi di sungai sedangkan arung gelombang di laut. Walaupun begitu, laut ternyata jauh lebih aman dari sungai. Namun, jauh lebih capek.
Arung gelombang ini tidak hanya dapat dilakukan di Pantai Selatan, melainkan seluruh bibir pantai yang memiliki gelombang yang tinggi. Peralatan utamanya tentu adalah perahu karet dan gayung sebagai penggerak utama.
Dalam melakukan olahraga ini diperlukan fokus dan kerjasama tim agar seluruhnya dapat terkendali dengan baik. Posisi tubuh pun harus senyaman mungkin dan dalam mendayung harus sesuai dengan instruksi yang diberikan. Walaupun tegang, Sobat7 harus selalu tenang di atas kapal agar tidak terguling.
Tingkat keberhasilan ditentukan dari berhasil atau tidaknya kapal melewati ombak. Jika Sobat7 kembali ke bibir pantai, tandanya Sobat7 telah gagal dalam membelah ombak. Inilah yang membuat olahraga ekstrim satu ini menegangkan namun juga menyenangkan. Jika sudah sampai di titik tenang, titik dimana ombaknya sudah tidak terlalu besar lagi, Sobat7 dapat bersantai dengan berenang di laut sembari relaksasi.
Ikuti keseruan Finda Andrian dan Tim Jejak Petualang TRANS7 lainnya dalam Jejak Petualang yang tayang setiap hari Selasa dan Rabu pukul 14.15 WIB.