Demam Lato-lato, Jokowi Ikut Main Bareng Ridwan Kamil

Demam Lato-lato, Jokowi Ikut Main Bareng Ridwan Kamil

Thu, 29 Dec 2022Posted by Admin

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mencoba permainan viral, nok-nok alias lato-lato, bersama Ridwan Kamil saat mengunjungi salah satu pasar di Subang, Jawa Barat.

Keseruan itu diunggah di akun pribadi @ridwankamil, Selasa (27/12). 

"Main nok-nok bareng Presiden dan Gubernur," tulis Emil dalam keterangan video yang unggahannya.

Dalam video tersebut seorang anak memperlihatkan cara bermain nok-nok atau lato-lato terlebih dahulu. Presiden yang diarahkan Ridwan Kamil mencoba memainkan lato-lato. 

 

Namun, Jokowi belum bisa mengikuti trik bermain lato-lato yang dipamerkan oleh anak yang ia temui itu. Ia mengayunkan lato-lato dengan jemarinya. Ibu Iriana yang ada di sampingnya tampak tertawa melihat presiden bermain lato-lato.

Ikut penasaran dengan permainan viral ini, Ridwan Kamil pun ikut memainkan lato-lato. Tidak mengadu dua bola lato-lato, tapi ada 4 bola. Tapi, sepertinya Ridwan Kamil juga tidak bisa bermain lato-lato. Gelak tawa pun mengelilingi kunjungan ke pasar ini.

Dalam kunjungan ini, Presiden Jokowi dan Ridwan Kamil mengunjungi dua pasar dan meresmikan bendungan Sadawarna pada hari Selasa (27/12).