Diduga Akibat Asam Lambung, Mahasiswa ITB Ditemukan Meninggal Dunia
Thu, 16 Jun 2022Posted by AdminSeorang mahasiswa semester akhir ditemukan meninggal dunia akibat stress dan asam lambung tengah viral dan menjadi sorotan. Berdasarkan keterangan pemilik akun, sosok tersebut merupakan mahasiswa tingkat akhir yang berkuliah di Universitas Negeri Manado (UNIMA), jurusan PGS, Tomohon. Dikatakan ia menderita Gerd dan ditemukan pada malam hari dalam kondisi tidak bernyawa.
Hal itu diungkapkan oleh akun @dunia_kaumhhawa di jejaring media sosial Instagram pada Rabu (15/06/2022).
Dalam unggahan tersebut mulanya terlihat keramaian warga yang mengerumuni salah satu rumah. Para warga yang datang terlihat sangat banyak dan tampak sangat penasaran dengan insiden yang terjadi saat itu.
"Menjadi pelajaran bagi kita semua yang jarang makan di kos. Sering mengabaikan rasa lapar dan terlalu banyak pikiran," tulis keterangan
Saat ditemukan meninggal tersebut si mahasiswa diduga memiliki penyakit asam lambung.
“Jadi kakak ini udah semester akhir ( persiapan ujian kompre ) . Dia Merantau dari Jailolo dan kuliah di UNIMA tepatnya PGSD FIP TOMOHON,” Ungkap komentar yang disematkan.
“Dia menderita asam lambung. dia ditemukan di kos pada malam hari dengan keadaan yang sudah tidak bernyawa” Lanjutnya.
GERD (penyakit refluks gastroesofageal) adalah penyakit asam lambung naik (refluks asam) yang sering terjadi. Refluks asam adalah kondisi di mana isi perut naik ke kerongkongan.
GERD sendiri bukanlah kondisi yang mengancam jiwa, tetapi GERD dapat menyebabkan masalah kesehatan yang lebih berbahaya jika tidak diobati dengan baik.
Mengutip Northwestern Medicine, berikut gejala GERD:
-
Maag
-
Regurgitasi
-
Sakit dada
-
Kesulitan menelan
-
Sering bersendawa
-
Sakit saat menelan
-
Mual Muntah