Mengenal Tari Sintren Cirebon. Ada Unsur Mistis Memanggil Roh

Mengenal Tari Sintren Cirebon. Ada Unsur Mistis Memanggil Roh

Thu, 16 Jun 2022Posted by Admin

Indonesia memiliki ragam budaya di setiap daerahnya. Selain makanan, pertunjukan tari memberikan makna unik tersendiri dari setiap daerah.

Tari sintren yang berasal dari Cirebon, Jawa Barat adalah salah satu dari jutaan tarian daerah di Indonesia. 

Tari sintren ditampilkan oleh seorang wanita dengan diiringi satu dalang. Tarian dimulai dengan mengikat si penari yang kemudian dimasukkan ke dalam kurungan yang tertutup kain. Ketika penari utama masuk ke dalam kurungan, penampilan diramaikan oleh penari pengiring lainnya dengan lantunan musik tradisional.

Terdapat unsur mistis dalam tarian ini dijelaskan juga oleh Kepala Unit Cagar Budaya Keraton Kacirebonan Elang Iyan Ariffudin. Saat penari dikeluarkan dari kurungan, penampilannya berubah meskipun tubuhnya diikat.

 

Sebelum pentas, dalang yang memandu tarian ini melakukan ritual seperti membakar kemenyang dan memanjatkan doa-doa.

"Saat melakukan gerakan tarian, seorang penari sintren sudah dalam keadaan tidak sadarkan diri karena dirasuki oleh ruh," katanya dilansir dari detikJabar.

Tidak sembarang penari yang bisa mementaskan tari sintren. Beberapa syarat harus dipenuhi agar roh bisa masuk ke dalam tubuh penarinya. Sebelumnya si penari harus puasa dan membaca wirid.

Dirasuki roh, penari tetap lembut menari seirama dengan hentakan musik tradisional sebagai pengiring. Uniknya, tari sintren biasa ditampilkan pada momen-momen tertentu seperti malam bulan purnama. 

Setiap kali penari dilempari uang yang mengenai tubuhnya ia akan terjatuh. Oleh karena itu sang dalang harus tetap siaga agar penari tetap berdiri melanjutkan pementasan.