Greysia Polii Gantung Raket Setelah 30 Tahun Bawa Nama Indonesia

Greysia Polii Gantung Raket Setelah 30 Tahun Bawa Nama Indonesia

Mon, 13 Jun 2022Posted by Admin

Greysia Polii resmi umumkan pensiun dari panggung badminton internasional di Istora Senayan, Jakarta pada Minggu (12/6/2022). Greysia Polii akhirnya memutuskan untuk hengkang setelah berkali-kali mengharumkan nama Indonesia disegala pertandingan internasional.

Sejak merintis karier, Greysia sudah menghabiskan kurang lebih 30 tahun untuk menekuni dan menggeluti badminton.

"Tentunya ini perjalanan panjang. Dibutuhkan waktu 30 tahun untuk mencapai semua yang dicita-citakan dari kecil. Dan, itu tak terlepas dari dukungan masyarakat Indonesia, keluarga, dan teman-teman yang ada di sini," kata Greysia sambil menahan air mata.

 

Dirinya pensiun dengan status sebagai salah satu pemain badminton terbaik yang dimiliki oleh Indonesia.

“Darah saya memang sudah bulutangkis dari kecil. Bisa dibilang saya hanya hidup hingga usia 5 tahun tanpa bulutangkis dan 30 tahun lainnya di bulutangkis. Jadi, mau nggak mau harus berkontribusi untuk olahraga Indonesia khususnya bulutangkis yang sudah membesarkan saya. Jadi saya pun ingin melayani kembali,” ucapnya.

Selama ini, Greysia Polii sukses mengoleksi medali emas di ajang multi event, dari Asian Games hingga SEA Games.