Ini Dia Alasan Mengapa Kita Harus Hidup Sederhana
Sat, 18 Jun 2022Posted by AdminHarta, jabatan, dan berbagai pernik duniawi tak harus menjadikan kita lupa diri dan berlebihan.
Hidup Sederhana adalah pilihan. Orang yang memilih hidup sederhana bukan berarti hidupnya pas-pasan. Bukan pula karena hidupnya miskin, serba kekurangan lalu beralasan ingin hidup sederhana.
Melainkan hidup sederhana adalah sikap yang dipilih oleh seseorang karena alasan tertentu. Boleh jadi seseorang berlimpah harta, hidup dalam kemewahan, tetapi ia lebih memilih hidup sederhana.
Dengan menghilangkan kelebihan barang yang tidak dibutuhkan bisa jadi akan memberikan banyak waktu. Bukan hanya waktu, tetapi juga uang, energi dan sumber daya lain.
Gaya hidup sederhana akan mengurangi semua kerumitan, kecemasan dan pikiran negatif. Dengan hidup sederhana tidak ada kebencian, kemarahan, nafsu yang berlebihan dan juga tekanan. Hidup yang apa adanya menjadi lebih damai.
Tak hanya itu Pola hidup hemat akan membawa kehidupan lebih baik. Tertata dalam segala hal. Lebih bijak dalam mengambil keputusan. Serta mengajarkan lebih bijak dalam mengelola hidup. Uang, barang, waktu, tenaga dan pikiran hanya dihabiskan untuk sesuatu yang penting dan bermanfaat.
Hidup ini harus dijalani dengan penuh kesederhanaan, bersyukur, dan tidak berlebihan. Bila sedang berkuasa dan memiliki banyak harta, tetaplah sadari bahwa itu semua adalah amanah-Nya. Tak perlu harus berubah sikap, merasa diri hebat, kaya raya, dan dapat memenuhi semua keinginan. Tak ada yang sempurna, kecuali pemiliknya, yang Mahasempurna.
Sering kita saking bahagianya lupa mengucap dan bersikap penuh syukur, terlena dan bahkan lupa diri. Atau mungkin ketika dilanda musibah, ujian datang terus-menerus, seolah-olah kitalah yang paling menderita, lalu putus asa.
"Salah satu kunci kebahagiaan adalah gunakan uangmu untuk pengalaman bukan gunakan uangmu untuk keinginan." - BJ Habibie -