Jokowi Geram! Ada Anggota TNI-Polri Bicara Tak Setuju IKN Di WAG
Sat, 05 Mar 2022Posted by AdminPresiden Joko Widodo dibuat geram oleh personal TNI/Polri yang berbicara mengenai ketidaksukaan terkait kebijakan pemindahan ibu kota negara (IKN) di WhatsApp Group (WAG).
Ia meminta para personel TNI/Polri yang memperdebatkan IKN agar didisiplinkan.
"Saya lihat di WA grup, kalau di kalangan sendiri boleh, hati-hati. Kalau dibolehkan dan kalau diterus-teruskan hati-hati. Misalnya bicara mengenai IKN, enggak setuju IKN apa," ujar Jokowi saat memberi sambutan di Rapim TNI Polri 2022 yang digelar di Mabes TNI, Jakarta, Selasa (1/3/2022).
Jokowi menegaskan kebijakan pemindahan ibu kota baru sudah diputuskan. Oleh sebab itu, ia meminta personel TNI/Polri agar tidak sembarangan berbicara mengenai IKN.
“Itu sudah diputuskan pemerintah dan disetujui DPR. Kalau di dalam disiplin TNI/Polri sudah tidak bisa diperdebatkan. Apalagi di WA grup dibaca gampang. Hati-hati,” ungkap Jokowi.
Dalam penyambutan di Rapim TNI/Polri, Presiden Jokowi mengatakan bahwa prajurit tidak dapat ikut dalam urusan demokrasi. Hal ini disebabkan perbedaannya dengan masyarakat sipil.
“Dengan berbicara masalah demokrasi, tidak ada namanya di tantara-kepolisian, enggak ada. Hal seperti ini harus mulai dikencangkan lagi, supaya masyarakat itu melihat dan bisa kita bawa juga ke arah kedisiplinan nasional,” tegasnya.
Jokowi juga menegaskan kepada TNI/Polri untuk memberikan contoh kepada masyarakat.