Kece Abis! Seragam Garuda Indonesia Ala Didiet Maulana

Kece Abis! Seragam Garuda Indonesia Ala Didiet Maulana

Sun, 20 Feb 2022Posted by Admin

Didiet Maulana merupakan salah satu desainer ternama di Indonesia merancang seragam yang ditujukan untuk para awak kabin maskapai penerbangan kebanggaan tanah air, Garuda Indonesia. Seragam tersebut dipamerkan pada Senin (14/2/2022).

Untuk menyimbolkan keberagaman Indonesia, Didiet Maulana “menyihir” kain tenun endek Bali yang digabungkan dengan lurik Klaten hingga terciptanya seragam yang terinspirasi dari kerah Kartini sekaligus kebaya peranakan yang elegan bagi pramugari.

Sementara itu, sang desainer ingin menuangkan nuansa tradisional dan internasional untuk seragam pramugara yang terinspirasi dari beskap Langenharjan dan diberi sedikit sentuhan ala Eropa yang memberikan kesan gagah.

Didiet Maulana mengaku hanya butuh sekitar satu minggu untuk mencari inspirasi rancangan seragam tersebut.

“Proses mencari inspirasinya satu minggu saja. Jadi cepat banget karena waktu itu memang diminta cepat,” kata Didiet, Kamis (17/2/2022).

 

Namun ternyata, bukan kali pertama bagi Didiet Maulana merancang seragam untuk perusahaan besar. Termasuk dipercayai membuat pakaian untuk Ministry of Finance, Menteri Keuangan dari APEC sekaligus membuat seragam perusahaan BUMN dan bank BCA.

Tak hanya perusahaan, ia juga merancang seragam untuk hotel bintang lima, seperti Shangri-la Hotel dan beberapa hotel lainnya di Jakarta dan luar Jakarta.

Namun, dibalik kesuksesan Didiet Maulana terdapat tantangan tersendiri. Dimana, tahun 2013 motif khas Indonesia kurang diminati. Akan tetapi, dengan keyakinan hati membawa Didiet ke gerbang kesuksesan.

“Tapi akhirnya kami percaya dan yakin. Kenapa? Karena memang kita ini niatnya adalah dengan mengerjakan seragam, perajin pun bisa semakin terbantu,” terangnya.

Ia juga menambahkan bahwa lewat pakaian adalah kunci untuk melestarikan budaya Indonesia dengan memodifikasi secara out of the box.