Mengenal Alaskan Malamute
Fri, 26 Apr 2019Posted by AdminMempunyai hewan peliharaan ternyata memberikan banyak manfaat bagi kita. Dilansir dari CNBC Indonesia, manfaat dari memiliki hewan peliharaan diantaranya; mampu meredakan stress, meningkatkan mood dan mampu meningkatkan kemampuan beradaptasi. Bicara tentang hewan peliharaan, ayo, Sobat7 tim penyuka anjing atau kucing?
Baik kucing maupun anjing, keduanya adalah hewan kesayangan Si Otan. Namun, Si Otan dalam episode Si Otan tanggal 26 April 2019 akan mengenalkan salah satu jenis anjing yang umum dijadikan hewan peliharaan di Indonesia. Dia adalah Alaskan Malamute, si anjing yang menyerupai serigala besar.
Baca juga: Cerita Legenda Indonesia Ikan Dewa Dari Jawa Barat, Mengenal Biota Laut Indonesia
Habitat awal Alaskan Malamute adalah Alaska, Siberia dan Artik. Namun, hewan peliharaan satu ini ternyata dapat hidup pula di Indonesia yang merupakan negara tropis. Walaupun dapat tinggal, ia pun tidak bisa dibiarkan di bawah matahari terlalu lama karena beresiko terkena heat stroke. Umumnya, hewan peliharaan jenis ini memiliki tinggi sekitar 70 cm dan berat 60 kg. Alaskan Malamute juga merupakan omnivora atau pemakan segala.
Baca juga: Sekolah Orangutan Di Kalimantan Timur, Sulap Menyulap Hewan Beracun
Baik Alaskan Malamute atau saudaranya Siberian Husky kerap dipertanyakan rasnya. Dulu, kedua hewan peliharaan ini dinilai merupakan hasil persilangan antara anjing dan serigala. Namun, baru-baru ini ditemukan bahwa baik Alaskan Malamute atau Siberian Husky merupakan anjing ras asli. Alaskan Malamute adalah hewan peliharaan masyakarat suku Malamute di Alaska sejak 5000 tahun yang lalu. Karena itu lah ia kemudian diberi nama Alaskan Malamute.
Karakteristik tubuh Alaskan Malamute sangat mudah untuk dikenali. Berbadan serupa dengan serigala namun lebih besar, gagah, tegap dan bulunya amat tebal. Hewan ini termasuk sebagai hewan peliharaan yang memiliki stamina bagus. Ia sangat kuat berlari dan bahkan termasuk ke dalam pelari terbaik di seluruh dunia setara dengan German Shepherd dan Siberian Husky.
Si Otan tayang setiap hari Senin sampai Jumat pukul 12.00 WIB.