Merinding! Pertama Kalinya Pegunungan Di Mekkah Menghijau. Apa Penyebabnya?

Merinding! Pertama Kalinya Pegunungan Di Mekkah Menghijau. Apa Penyebabnya?

Tue, 10 Jan 2023Posted by Admin

Pertama kali dalam sejarah, pegunungan di Mekah, Arab Saudi menjadi hijau setelah diguyur hujan dalam beberapa waktu terakhir. Hal ini termasuk langka di wilayah Saudi yang rata-rata memiliki gurun dan tanah gersang.

Sebagai informasi, wilayah Saudi terletak di kawasan Timur Tengah yang identik dengan iklim gurun yang kering. Berbeda dengan biasanya, kali ini pegunungan dan lembah di Mekkah menyuguhkan pemandangan yang hijau. 

Selain itu, dalam video yang beredar di media sosial tampak semak-semak berwarna hijau sedang bergoyang karena terkena hembusan angin, lengkap dengan hewan liar sedang berjalan di area lembah.

Dua kota yang  berada di Arab Saudi, yaitu Mekkah dan Madinah mengalami perbedaan cuaca yakni diguyur hujan terus-menerus hampir setiap hari. Karena biasanya hujan akan mengguyur kota tersebut selama 2-3 hari dalam setahun. Seperti yang diinfokan dari laporan situs Haramain Sharifain.

Karena diguyur hujan terus-menerus, area pegunungan dan lembah dari kedua kota suci tersebut menjadi hijau. Lebih lanjut, laporan situs Haramain Sharifain mengatakan bahwa pegunungan di Mekkah dan Madinah akan menjadi tandus kembali setelah musim hujan berakhir. 

Ada beberapa warganet yang mengaku takut dengan kondisi tersebut, karena mereka mengaitkannya dengan ramalan akhir dunia, seperti yang diprediksi Nabi Muhammad SAW jauh ribuan tahun lalu.