Rugi Kalo Ke Skip! Selain Sirkuit Mandalika, Ini 5 Tempat Hits Lombok

Rugi Kalo Ke Skip! Selain Sirkuit Mandalika, Ini 5 Tempat Hits Lombok

Mon, 17 Jan 2022Posted by Admin

Sirkuit mandalika merupakan salah satu lintasan MotoGP terbaru yang baru saja diresmikan pada tanggal 12 November 2021 lalu. Sirkuit Mandalika yang terletak di Lombok Tengah , Nusa Tenggara Barat tersebut banyak menarik perhatian wisatawan lokal yang terlebih selama pandemi dari 2019 lalu tidak merasakan liburan lagi. Namun sayangnya tidak sedikit wisatawan lokal yang berlibur ke Lombok mengetahui tempat berlibur yang indah untuk mereka nikmati, karena belakangan ini hanyalah Bali yang yang menjadi highlight tempat berlibur. 

Eits tapi jangan khawatir Sobat7 , berikut akan kami berikan spot menarik untuk Sobat7 jika ingin berlibur ke Lombok. 

 

Source : Instagram/@explorelombok

1.     Selong Belanak Beach . di Desa Selong Belanak, Kec. Praya Barat, Kab. Lombok Tengah, NTB. Dengan pemandangan laut yang lepas dan jika beruntung Sobat7 akan melihat segrombolan kerbau yang diarak seperti pada gambar diatas. 

Source : Instagram/@siwa.cliffs

2.     Siwa cliffs restaurant & bar ,  yang berlokasi di Kuta Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.        Source : Instagram/@explorelombok

3.     Bukit merese yang terletak tidak jauh dari Kuta Nusa Tenggara Barat. Dengan pemandangan rumput yang hijau dan ombak yang keras. Disini Sobat7 bisa menikmati sunrise dan sunset yang sangat luar biasa cantik.

 

 Source : Instagram/@royalavilaboutiqueresort

4.     Royal Avila Boutique Resort yang berlokasi di Malimbu, Senggigi. Disini Sobat7 bisa menikmati pemandangan dengan menikmati makanan atau sambil bermalam di resort yang mereka sediakan. 

Source : Instagram/@explorelombok

5.     Dan yang terakhir Bukit Selong, Sembalun Lawang. Bukit ini tidak membuat Sobat7 merasa terlalu lelah. Karena tanjakannya tidak curam. So buat Sobat7 yang ingin merasakan pemandangan bukit namun tidak terlalu curam ini adalah opsi yang tepat loh.

So,dari 5 tempat liburan menarik diatas mana nih kira-kira tempat yang akan Sobat7 masukkan ke dalam list liburan tahun ini?