Taman Bermain Si Bolang Hadir Di Ciracas!
Wed, 24 Jul 2019Posted by AdminBertepatan dengan Hari Anak Nasional pada tanggal 23 Juli 2019, TRANS7 kembali meresmikan Taman Bermain Si Bolang yang berlokasi di Taman Apung, Ciracas, Jakarta Timur. Acara peresmian diramaikan oleh anak-anak dari SD Negeri Pondok Ranggon 04, SD Negeri Cilangkap 01, SD Negeri Cilangkap 03 dan RPTRA Jaya Makmur.
Taman Bermain Si Bolang memiliki berbagai macam fasilitas bermain anak, diantaranya ayunan, perosotan, mangkok putar dan jungkat-jungkit. Fasilitas bermain ini disukai dan diminati banyak anak-anak yang hadir ke acara peresmian Taman Bermain Si Bolang. Hal ini dapat dilihat dari antusiasme anak-anak yang bermain dengan gembira walaupun cuaca sedang sangat terik.
Baca juga: Taman Bermain Si Bolang dan Workshop TRANS7 Kids Club
Taman Bermain Si Bolang yang berlokasi di Taman Apung merupakan pembangunan "Taman Bermain Si Bolang" ke-4, setelah sebelumnya dibangun di Taman Kembang Sepatu, Jakarta Timur, serta Taman Simpang Lima, Semarang dan Taman Surya, Surabaya. Pembangunan Taman Bermain Si Bolang merupakan kegiatan CSR (Corporate Social Responsibility) TRANS7, sebagai bentuk kepedulian terhadap tumbuh kembang anak-anak melalui interaksi dengan aktif bermain di luar.
Hadirnya Taman Bermain Si Bolang tentunya dapat menunjang aktivitas anak-anak bermain di outdoor setiap harinya.