Wah, Harga Cabai Dan Telur Ayam Meroket!
Tue, 01 Dec 2020Posted by AdminHarga cabai rawit merah naik drastis dari pekan sebelumnya yang seharga Rp39.800 per kilo gram (kg) menjadi Rp48.500 per kg. Harga ini mengalami kenaikan hingga 14,66%.
Mengutip dari Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS), pada Senin (30/11), haga cabai paling rendah adalah Rp25 ribu per kg yaitu di Bima, Sumbawa dan Lombok Timur di Nusa Tenggara Barat (NTB). Harga di NTB tersebut terpaut jauh dengan di beberapa wilayah lainnya seperti Pontianak yang paling mahal yaitu dipatok sebesar Rp103.750 per kg dan juga Jayapura dengan Rp95.250 per kg.
Secara rata-rata, harga cabai rawit hijau mengalami kenaikan hingga 9,53% yaitu menjadi Rp37.350 per kg. Untuk harga terendah tetap di Lombok Timur, NTB, yaitu dipatok seharga Rp12 ribu per kg sedangkan yang tertinggi ada di Ternate, Maluku Utara, yang kini seharga Rp105 ribu per kg nya.
Sedangkan harga cabai merah besar naik sebesar 5,84% menjadi Rp46.200 per kg dari yang semulanya seharga Rp42.200 per kg. Untuk cabai merah keriting mengalami kenaikan mencapai 5,79% menjadi Rp42.950 per kg dari sebelumnya Rp39.450 per kg.
Bukan hanya cabai yang mengalami kenaikan harga, telur ayam ras segar juga naik. Kenaikan yang terjadi adalah sebesar 1,71% atau jika dilihat dari harga rata-rata nasional sebesar Rp26.750 per kg. Tapi, terdapat beberapa wilayah yang mematok harga hingga di atas Rp30 ribu sampai Rp49 ribu per kg.
Kenaikan telur ayam yang tingi tersebut ada di antaranya Merauke yang mematok sebesar Rp49.500. Kemudian ada Ternate yang menjualnya seharga Rp32.650 per kg dan ada Tual senilai Rp33 ribu per kg. Padahal, Sorong hanya memator harga telur ayam sebesar Rp20 ribu per kg.
Di samping itu, ada bawang merah ukuran sedang yang juga naik sebesar 1,91% dan kini menjadi Rp38.300 per kg. Ada juga gula pasir berkualitas premium yang mengalami kenaikan sebesar 1,58% jadi Rp16.050 per kg. Sedangkan di jayapura, Manokwari, dan Ambon harga gula pasir hampir menyentuh Rp20 ribu per kg.
Komoditi lain yang ikut naik harga adalah beras yaitu sebesar 0,38%-1,4%, baik beras kualitas bawah, kualitas medium, maupun kualitas super. Untuk masing-masing harga beras tersebut dipatok rata-rata Rp10.450 per kg, Rp13.100 per kg, dan Rp13.100 per kg untuk kualitas super I.
Bukan hanya itu, daging sapi kualitas 1 dan 2 juga naik meski cukup tipis, yaitu masing-masing sebesar 0,53% menjadi Rp122.750 per kg dan 0,04% menjadi Rp113.400 per kg.