Warna Warni Dunia Kopi (Part 3)
Thu, 26 Sep 2019Posted by AdminSeiring perkembangan zaman, semakin banyak racikan kopi yang disediakan di kafe-kafe. Mulai dari cappuccino, latte, espresso, dan lain-lain. Namun, ternyata ada lho beberapa negara yang menyajikan kopi dengan campuran tak biasa! Berikut informasi selengkapnya.
1. Kopi dengan durian
Di Indonesia terutama Sumatera, orang sering menikmati kopi hangat dengan durian. Menurut beberapa penggemanya, kombinasi dari campuran kopi hitam dan durian akan memberikan rasa creamy dan manis yang sangat khas dan nikmat.
2. Kopi dengan rempah-rempah
Di Maroko, kopi biasanya dicampur dengan rempah-rempah seperti biji wijen, merica, dan kapulaga. Hal ini dilakukan agar mengeluarkan rasa khas yang hangat di tenggorokan.
Selain itu, orang Maroko percaya bahwa campuran ini dapat meningkatkan energi dan kekebalan tubuh.
3. Kopi dengan keju susu rusa
Di Finlandia, kopi disajikan bersama keju lembut susu rusa. Keju yang dipanggang hingga kecokelatan ini bisa menghasilkan aroma harum dan rasa creamy yang unik ketika dinikmati bersama secangkir kopi.
4. Kopi dengan lemon
Di Italia, sajian kopi dicampur dengan 1 hingga 2 irisan lemon bernama espresso romano. Irisan lemon ini dianggap bisa meningkatkan cita rasa kopi dengan rasa manis alami dan menghasilkan aroma harum yang menyegarkan.
Dapatkan informasi menarik lainnya pada program Spotlite Weekdays di TRANS7 yang tayang setiap hari Senin sampai Jumat pukul 09.30 WIB.