Yuk Mengenal Manfaat Hutan Di Hari Hutan Sedunia!

Yuk Mengenal Manfaat Hutan Di Hari Hutan Sedunia!

Thu, 21 Mar 2019Posted by Admin

Hai Sobat7, apakah kalian tahu hari ini hari apa? Hari ini adalah Hari Hutan Sedunia. Hari Hutan Sedunia bertepatan pada tanggal 21 Maret. Untuk mengetahui lebih dalam mengenai sejarah, tujuan, dan manfaat hutan bagi lingkungan mari sama-sama kita simak.

Hari Hutan Sedunia pertama kali dicanangkan pada acara majelis umum PBB tanggal 28 November 2012. Hari Hutan Sedunia bertujuan untuk merayakan dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya keberadaan hutan. Setiap tahunnya perayaan hari hutan diisi dengan berbagai kegiatan bela lingkungan mulai dari kalangan aktivis lingkungan hingga kegiatan kenegaraan. Pada tahun ini, PBB mengusung slogan “Learn to love forest!”  dengan tema hutan dan edukasi.

Manfaat hutan bagi lingkungan dan manusia juga sangat beragam, Salah satunya adalah manfaat sosial. Melalui data yang diungkapkan oleh FAO pada tahun 2018 tercatat 820 juta populasi bertempat tinggal di dalam atau di sekitar hutan tropis dan hutan savanna di seluruh dunia. Selain manfaat sosial, hutan juga memiliki manfaat lain yaitu sebagai sumber bahan bakar. Sebanyak 2.4 milyar orang di dunia bergantung pada kayu untuk bahan bakar memasak dan mensterilkan air.

Hutan juga memiliki manfaat pada bio-diversity. Faktanya 12 persen species mamalia, 17 persen spesies burung, 13 persen spesies reptile dan amfibi bertempat tinggal di hutan tropis Indonesia.

Manfaat hutan tidak hanya berhenti sampai disitu saja. Hutan juga memiliki manfaat terhadap lingkungan dan berguna sebagai sumber air bersih. Hutan dunia ternyata menyimpan sebanyak 289 gigaton karbon dan memegang peranan yang sangat besar untuk kestabilan iklim. Selain oksigen, air juga dibutuhkan untuk keberlangsungan hidup. Ternyata, lebih dari 75 persen akses air bersih di dunia berasal dari daerah aliran sungai yang terdapat di hutan.

Sosial, woodfuel, bio-diversity, environtment, dan filtrasi air adalah beberapa manfaat hutan yang terkadang kita lupakan. Manfaat hutan sangat mendasar dan berpengaruh terhadap lingkungan dan kehidupan manusia. Sehingga, kita harus terus menjaga hutan agar anak cucu kita kelak dapat menikmati dan lebih menghargai keberadaan hutan.

Selamat Hari Hutan Sedunia, Sobat7!

#HariHutanSedunia #IntlForestday​​​​​​

Sumber

http://www.un.org/en/ga/search/view_doc.asp?symbol=A/RES/67/200

www.un.org/en/events/forestsday/index.shtml

http://www.fao.org/3/I9535EN/i9535en.pdf

https://www.wwf.or.id/tentang_wwf/upaya_kami/forest_spesies/tentang_forest_spesies/kehutanan/