Resep Almond Cheese Crispy

Resep Almond Cheese Crispy

Fri, 04 Sep 2020Posted by Admin

Tidak perlu jauh-jauh untuk mengonsumsi almond cheese crispy. Sobat7 bisa membuatnya sendiri kok! Caranya mudah dan bahan-bahannya pun tidak sulit untuk ditemukan. Resep lengkapnya ada dalam Program Cemplang Cemplung Episode 8 Agustus 2020. Yuk Sobat7 kita buat bareng!

Bahan-bahan:

-Almond

-Tepung terigu

-Butter

-Ekstrak vanilla

-Gula merah halus

-Keju

-Putih telur

Cara membuat:

-Mixer putih telur sampai berbusa

-Tambahkan gula aren sedikit-sedikit dan mixer hingga agak kaku

-Tambahkan tepung terigu yang telah di ayak, terigu, garam dan ekstrak vanilla

-Aduk rata dengan sutil

-Tambah sedikit butter cair, mixer hingga halus dan tercampur

-Siapkan loyang yang sudah dilapisi kertas masak

-Cetak adonan dalam bentuk bulat, jangan terlalu tipis agar tidak mudah patah

-Tambahkan keju dan almond di atasnya, oven dalam suhu 125 derajat selama 25 menit

Jangan lupa nikmati bersama teh hangat ya. Cocok untuk menemani soremu!