Wah, Jelang Cuti Bersama Pemesan Tiket Kereta Meningkat Pesat!

Wah, Jelang Cuti Bersama Pemesan Tiket Kereta Meningkat Pesat!

Mon, 26 Oct 2020Posted by Admin

Jelang libur cuti bersama yang berlangsung pada 27-29 Oktober 2020 mendatang, pemesan tiket kereta meningkat pesat. Untuk tanggal 27 Oktober saja, sebanyak 7.270 tiket sudah dipesan. Sementara itu, 7.679 calon penumpang sudah membeli tiket pada 28 Oktober 2020. Data ini masih dapat berubah mengingat ada tambahan penumpang yang melakukan reservasi ataupun membeli tiket go show 3 jam sebelum keberangkatan untuk tanggal 27 Oktober hingga 1 November 2020. 

Kahumas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa menjelaskan, jumlah rata-rata penumpang di momen libur panjang ini bertambah 2 kali lipat dibandingkan akhir pekan minggu lalu pada Jumat, 16 Oktober 2020 yakni sebesar 2.876 penumpang.

Meski perjalanan KA ditambah sampai dengan 27 KA per hari dan volume penumpang KA meningkat, KAI Daop 1 Jakarta menegaskan tetap menerapkan prosedur pencegahan Covid-19 baik di area stasiun dan perjalanan KA. Salah satunya adalah pembatasan okupansi penumpang maksimal sebanyak 70 persen dari kondisi normal. 

Calon penumpang harus memenuhi persyaratan lainnya sebelum melakukan perjalanan KA, diantaranya menunjukkan Surat Bebas Covid-19 (Tes PCR/Rapid Test) yang masih berlaku (14 hari sejak diterbitkan). Calon penumpang juga harus dalam kondisi sehat (tidak menderita flu, pilek, batuk, demam), dan suhu badan tidak lebih dari 37,3 derajat Celsius.

Selain itu, calon penumpang wajib menggunakan masker pribadi dan mengenakan pelindung wajah (face shield) yang disediakan oleh KAI, mengikuti ketentuan penjagaan jarak fisik selama di stasiun dan di dalam rangkaian KA. Calon penumpang diimbau untuk menggunakan pakaian lengan panjang atau jaket dan selalu rutin membersihkan tangan dengan air dan sabun atau cairan antiseptik. 

"Rapid test bagi calon penumpang KA tidak harus dilakukan di stasiun namun dapat juga dilakukan di klinik-klinik terdekat yang menyediakan fasilitas rapid test. Di area Daop 1 Jakarta layanan rapid test bagi calon penumpang dilayani di Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen dengan jam operasional pukul 07.00 WIB s.d 19.00 WIB serta biaya sebesar Rp85.000. Calon penumpang KA yang ingin melakukan rapid test di stasiun harus memiliki kode booking tiket KAJJ yang telah terbayar lunas," ujar Eva Chairunisa.

Untuk menunjang protokol kesehatan tersebut, Daop 1 Jakarta juga telah menambah sejumlah fasilitas pencuci tangan, ketersediaan cairan antiseptik, dan pemasangan batas jarak fisik disejumlah area pelayanan. Setiap 30 menit sekali, seluruh fasilitas di stasiun dan kereta juga dilakukan proses pembersihan menggunakan disinfektan.